Categories: Otomotif

Honda Tak Mau Ambil Pusing Soal Suzuki XL7

(otospirit.com)

RiderTua.com – Mobil – Kehadiran Suzuki XL7 akan menggebrak segmen low SUV di Indonesia. Memang mobil ini memiliki beberapa keunggulan, dari fitur hingga harganya yang terjangkau. Namun Honda dengan BR-V-nya tak mau ambil pusing soal XL7. Honda tak mau ambil pusing soal Suzuki XL7.

Baca juga: Suzuki Resmi Mengenalkan Low SUV Murah XL7

Honda Tak Mau Ambil Pusing Soal Suzuki XL7

Melansir kompas.com (15/02/2020), dari segi penampilan, XL7 memiliki desain yang lebih modern walau berbasis Ertiga. Soal harganya cukup terjangkau, yaitu mulai Rp 230-267 jutaan (on-the-road Jakarta). Sementara BR-V memiliki banderol dari Rp 248,9 juta hingga Rp 291 juta.

Tentu selisih harga ini cukup jauh dari XL7, sehingga ini bisa menjadi poin plus untuk low SUV Suzuki tersebut. Apalagi harga tersebut masih lebih terjangkau dari pendatang baru lainnya, Mitsubishi Xpander Cross. Lalu apa kata Honda Prospect Motor (HPM) soal ini?

HPM menganggap kehadiran XL7 dianggap sebagai pemeriah pasar segmennya. Bahkan bisa dipastikan persaingan di segmen ini akan semakin menantang dan semakin ketat. Tapi HPM tetap ‘santuy’ karena BR-V punya image yang cukup kuat di kelasnya.

honda BR-V

Walau begitu, HPM masih akan terus memantau perkembangan di pasarnya. XL7 punya kelebihan yang tidak dimiliki oleh BR-V. Jika popularitasnya tergeser suatu saat nanti, entah apakah HPM mau menyegarkannya.

Memang hingga sekarang BR-V belum mendapat perombakan sama sekali sejak pertama kali diluncurkan. Walau begitu, penjualannya masih baik-baik saja, meskipun mendapat ‘perlawanan’ dari Rush-Terios.

This post was last modified on 16 Februari 2020 10:32

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024