Categories: Otomotif

Melihat Performa Jeep Renegade PHEV Terbaru

RiderTua.com – Mobil – Beberapa minggu lalu, Jeep mengenalkan Renegade terbarunya. Tapi beda dengan sebelumnya, Renegade yang satu ini merupakan jenis plug-in hybrid alias PHEV. Lalu apa yang ditawarkan pada mobil SUV legendaris ini? Melihat performa Jeep Renegade PHEV terbaru.

Baca juga: Jeep Kenalkan Wrangler Versi Ramah Lingkungan

Melihat Performa Jeep Renegade PHEV Terbaru

Kalau mendengar Renegade atau Wrangler sudah pasti banyak orang yang mengenalnya. Keduanya merupakan produk unggulan Jeep dari masa ke masa. Namun dengan perkembangan kendaraan ramah lingkungan yang pesat, maka Jeep mulai menerapkannya pada kedua mobilnya.

Dilansir dari detik.com (02/02/2020), Renegade PHEV masih menggunakan basis yang sama dengan varian biasanya. Yang berbeda hanya terletak pada mesin yang digunakan. Yaitu penambahan motor penggerak listrik di bagian belakang bawah mobil.

Karena ditempatkan di belakang, maka rangkanya harus diubah agar bisa menyesuaikan dengan motor tersebut. Dengan ini, ditambah dengan penggerak AWD (All-Wheel Drive), Renegade PHEV menghasilkan tenaga sebesar 237 hp. Dengan daya tempuh dari 50 hingga 130 km.

Penambahan baterai membuat kapasitas tangki bensinnya menyusut hingga 39 liter. Kemampuan off-road-nya masih dipertahankan walau berupa PHEV, bahkan mampu melibas genangan air setinggi 60 cm (untuk varian Trailrated).

Jeep mengatakan kalau Renegade satu ini lebih ringan dari sebelumnya. Walau ada ruang yang sedikit dikorbankan demi penempatan motor listriknya, Renegade PHEV menjadi mobil yang menjanjikan. Bahkan mampu menopang penjualan Jeep bersama Wrangler Hybrid.

This post was last modified on 2 Februari 2020 10:09

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024