Categories: Otomotif

Suzuki Pertimbangkan Jimny Bisa Masuk Eropa Tahun 2021

RiderTua.com – Mobil – All New Jimny sudah mulai menjadi rebutan konsumen di seluruh dunia, tak terkecuali Eropa. Sayangnya karena terganjal emisi, Suzuki tak jadi membawanya. Tapi kini mereka berusaha untuk membawa mobil ini kesana di tahun depan. Suzuki pertimbangkan Jimny bisa masuk Eropa tahun 2021.

Baca juga: Tahun 2021, Suzuki Jimny Dilarang Masuk Eropa !

Suzuki Pertimbangkan Jimny Bisa Masuk Eropa Tahun 2021

Melansir otosia.com (25/01/2020), Jimny menggunakan mesin K15B 1.500 cc, mirip dengan milik All New Ertiga. Namun mesin ini menghasilkan emisi di luar batas yang ditentukan di Benua Biru. Sehingga Jimny terancam tak bisa dijual disana.

Tapi hanya ada satu cara agar bisa menyelamatkan Jimny. Yaitu dengan mengganti mesinnya yang menghasilkan sedikit emisi. Mesin yang dirasa cocok untuk Jimny yaitu mesin K14D 1.4 BoosterJet SHVS (Smart Hybrid Vehicle Suzuki).

Jika akan diganti dengan mesin tersebut, maka Jimny ditempatkan di segmen N1. Segmen ini diisi oleh kendaraan komersil ringan. Dengan rincian truk pikap hingga van dengan daya angkut kurang dari 3,5 ton.

(DetikOto)

Kalau benar, otomatis Jimny akan dirombak bagian dalamnya. Kursi belakangnya akan dicopot, sehingga bisa masuk dalam kriteria mobil N1. Tapi apa boleh buat, Suzuki harus melakukannya agar Jimny bisa masuk ke Eropa.

Sementara itu, Jimny varian biasa akan terus dijual, walau dalam jumlah yang cukup terbatas. Memang Suzuki sedang kerepotan untuk mengurusi semua inden. Bahkan ada yang harus menunggu hingga dua tahun lamanya.

This post was last modified on 28 Januari 2020 10:12

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024