Categories: Otomotif

Mitsubishi Dituduh Lakukan Dieselgate di Jerman ?

RiderTua.com – Mobil – Dieselgate sempat ramai dibicarakan setelah Volkswagen Group ketahuan melakukan kecurangan emisi mobil diesel. Kini kasus ini terdengar lagi, namun melibatkan Mitsubishi Jerman. Pihak otoritas setempat masih melakukan penyelidikan. Mitsubishi dituduh lakukan dieselgate di Jerman.

Baca juga: Waduh, Aliansi Nissan-Mitsubishi-Renault Terancam Bubar !

Mitsubishi Dituduh Lakukan Dieselgate di Jerman ?

Sebenarnya kasus ini masih berupa tuduhan dari pihak berwenang. Dilansir dari otosia.com (23/01/2020), kejaksaan Jerman mencurigai keberadaan beberapa perangkat mobil diesel Mitsubishi. Perangkat tersebut diduga adalah ilegal dan akan terus ditelusuri kebenarannya.

Mobil yang diselidiki adalah model diesel tahun 2014 berstandar Euro 5 dan 6. Model tersebut menggunakan mesin 1.6L dan 2.2 L 4 silinder. Mungkin saat ini sudah diamankan sebagai barang bukti dan diperiksa apakah ada komponen yang dianggap ilegal.

Pihak berwenang sudah melakukan penggerebekan di 10 lokasi di Jerman, dari Frankfurt hingga Hanover. Mereka juga mengamankan seorang staf serta dua pemasok otomotif untuk dimintai keterangan.

Perangkat ilegal yang dimaksud mungkin mirip dengan punyanya Volkswagen. Alat ini dapat menghasilkan nitrogen oksida 40 kali lebih banyak dari batas sebelumnya. Sehingga mampu memanipulasi data emisi diesel dan lolos uji emisi.

Sebelumnya kasus dieselgate ini menimpa Volkswagen Group. Akibatnya jutaan mobil VW kena dampaknya dan pabrikan tersebut harus membayar denda sangat besar. Sepertinya ini menunjukkan bahwa negara Benua Eropa tak main-main dengan standar emisi tersebut.

This post was last modified on 23 Januari 2020 10:51

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024