Categories: MotoGP

Video Raungan Mesin Honda CBR1000RR-R SP, Pesaing Nyata Ducati Panigale V4-R

RiderTua.com – Sesuai dengan ramalan cuaca sesi tes WSBK perdana di Jerez tertunda setelah lintasan diguyur hujan. Sirkuit Jerez-Ángel Nieto menjadi tuan rumah diselenggarakannya uji motor baru musim balap 2020 antara hari ini dan besok. Suhu udara 10ºC dan hujan terus-menerus tidak menarik tim untuk turun ke lintasan, oleh karena itu tim berfokus untuk membuat penyetelan di dalam garasi serta memanasi kuda besinya, menunggu ramalan cuaca membaik selama beberapa jam berikutnya. Berikut ini video raungan mesin Honda CBR1000RR-R SP, pesaing nyata Ducati Panigale V4-R..

Video Raungan Mesin Honda CBR1000RR-R SP, Pesaing Nyata Ducati Panigale V4-R

Jalur lintasan dibuka sejak pukul 10:00 pagi waktu setempat, hanya pembalap Sylvain Barrier, Leandro Mercado, Michael Van Der Mark dan Scott Redding yang memaksa turun ke lintasan dengan ban basah. Namun tetap saja mereka harus melaju dengan hati-hati, mencoba menggali kecepatan dalam kondisi wet race.

Saat ini media terfokus pada garasi tim balap WSBK tim resmi Honda. Dimana untuk pertama kalinya, kamera bisa mengabadikan momen motor Alvaro Bautista dan Leon Haslam, dengan Honda CBR 1000 RR-R SP versi 2020 yang saat ini masih terlihat hitam polos. Livery akhir akan menunggu peluncuran resmi pada 21 Februari di Honda Welcome Plaza Aoyama (Tokyo). Mesin ini adalah teknologi yang diboyong dari MotoGP..

GPOnecom

Para pembalap yang tidak hadir dalam sesi tes Jerez ini adalah pembalap Spanyol Xavi Fores dan Jordi Torres. Xavi, pembalap asal Llombai ini akan mengendarai Kawasaki Ninja terbaru dengan tim Puccetti Racing dalam latihan di Portimao mulai 26 Januari mendatang, sementara Jordi Torres dan timnya, Pedercini Racing masih bermasalah dengan sponsor utama mereka. Dimana belum mengkonfirmasi apakah mereka akan ikut atau tidak dalam tes ini yang akan diadakan di Portugal selatan. Faktanya, Torres masih belum muncul dalam daftar pembalap yang terdaftar di WSBK 2020 yang diterbitkan oleh FIM.

Trending Artikel Minggu Ini ( TOP7):

  1. Valentino Rossi Pindah Tim Satelit Yamaha, Jadi Bahan Tertawaan atau Langkah Cerdik?
  2. Marquez: Hanya Balapan dan Tak Mampu Rebut Gelar Dunia Lebih Baik Dia Pensiun Saja, Sindir Rossi?
  3. Rossi Pindah ke Tim Satelit Petronas?
  4. Motor Balap Legendaris Honda NSR500: Pembalap MotoGP Ini Duduk di Atas Knalpot Motornya !
  5. Yamaha Akan Menerapkan Eksternal Flywheel Seperti Honda dan Ducati, Apa Kelebihannya?
  6. Kenapa Fans Valentino Rossi Tetap Setia Meskipun Dia Tidak Menang Lagi?
  7. Ketika Livery Suzuki Motocross Nempel di Suzuki GSX-RR MotoGP, Bagaimana Menurutmu?

This post was last modified on 22 Januari 2020 18:59

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024

Citroen Resmi Rilis C3 Aircross di Indonesia!

RiderTua.com - Citroen akhirnya meluncurkan mobil terbarunya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Mobil SUV ini menjadi varian baru lainnya dari…

24 April 2024

Pedro Acosta : Tahun Lalu Performa RC16 di Jerez Bagus Itu Memotivasiku

RiderTua.com - 2024 bisa dibilang tahunnya Pedro Acosta. Rookie dari tim GASGAS-Tech3 itu tampil impresif dalam 3 seri MotoGP pertama…

24 April 2024