Categories: Otomotif

Kenapa Dua Merek Mobil Ini Tinggalkan Indonesia ?

(GM Authority)

RiderTua.com – Mobil – Tahun lalu, dua merek mobil ‘berpamitan’ dengan konsumen Indonesia. Keduanya tak lain adalah Datsun dan Chevrolet. Walau untuk Datsun belum pasti, tapi kenapa ini bisa terjadi? Kenapa dua merek mobil ini tinggalkan Indonesia.

(Foto: Liputan6.com) datsun go cvt 2018
Baca juga: Toyota Masih Jadi Merek Mobil Terlaris di Indonesia

Kenapa Dua Merek Mobil Ini Tinggalkan Indonesia ?

Banyak yang mengkhawatirkan soal perginya kedua merek tersebut. Ditakutkan nanti berpotensi merusak citra negatif terhadap pasar otomotif nasional. Walau begitu, sebenarnya itu tidak usah dipusingkan lebih jauh lagi.

Melansir detik.com (22/01/2020), kemunduran dunia otomotif secara nasional tidak terlalu dilirik oleh dunia. Malah nasibnya sama dengan yang di Indonesia, dimana pasar industri ini mengalami penurunan selama tahun 2019. Tapi apa yang sebenarnya terjadi pada Chevrolet dan Datsun?

Chevrolet sepertinya memiliki masalah, walau masalahnya terjadi di Amerika Serikat, tapi entah mengapa bisa sampai ke Indonesia. Lalu Datsun yang mengecilkan jaringan operasionalnya, mungkin berkaitan dengan apa yang terjadi dengan perusahaan induknya, Nissan.

Sebenarnya Chevrolet memiliki mobil dengan kualitas yang bagus. Tapi pabrikan bermarkas Detroit ini baru menyadari kalau harga mobilnya cukup mahal. Sementara Datsun cukup laris dengan mobil murah LCGC-nya, tapi tak dapat bersanding dengan merek lainnya. Memang persaingan di segmen ini sangatlah ketat.

Sepertinya hanya tinggal menunggu keputusan dari Nissan mengenai nasib Datsun di Indonesia. Walau ada yang pergi, ada juga merek mobil baru yang akan datang ke Indonesia, yaitu MG (Morris Garage) Motor.

This post was last modified on 22 Januari 2020 10:23

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024