Categories: Otomotif

Mobil MG Siap Dijual di Indonesia

MG 3 (carsguide.com).

RiderTua.com – Mobil – Morris Garage (MG) sudah mempersiapkan diri untuk masuk ke pasar otomotif Indonesia. Dengan membawa dua produk andalanya, MG akan berhadapan dengan mobil sekelasnya. Tapi mobil mana yang dimaksud? Mobil MG siap dijual di Indonesia.

Baca juga: MG Hector akan Mendapat Varian Plus, Ada Captain Seat !

Mobil MG Siap Dijual di Indonesia

Melansir kompas.com (13/01/2020), sepertinya tinggal menunggu hingga MG menyelesaikan semua persyaratan. Dikabarkan bahwa MG sudah memasuki tahap permohonan uji tipe. Artinya, akan ada mobil yang dimasukkan dalam tahap ini.

MG akan melibatkan dua produknya dalam uji tipe tersebut. Sayangnya tak ada informasi pasti model manakah yang dimaksud. Mengingat MG memiliki banyak varian model yang dijual, dan kebanyakan berjenis SUV.

Walau sebagian besar SUV, MG juga menjual mobil sedan. Tapi sepertinya MG akan menjual model SUV, mengingat perkembangan segmen ini terus meningkat. Model Hector mungkin tak akan dibawa, karena sudah ada ‘kembarannya’, Wuling Almaz.

MG dan Wuling memiliki kerja sama dengan SAIC (Shanghai Automotive Industry Corporation) Motor. Jadi tak salah jika ada dua mobil yang serupa dari basis satu model. Kalau Hector yang dibawa, bisa-bisa terjadi rebutan konsumen dengan Almaz.

Pihak Gaikindo mengaku mereka sudah bertemu dengan pihak MG. Sementara merek mobil asal Inggris tersebut mengonfirmasi kehadiran mereka di Indonesia pada awal tahun ini.

This post was last modified on 13 Januari 2020 09:32

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024