Categories: Otomotif

Malaysia akan Kedatangan ‘Kembaran’ Daihatsu Rocky ?

RiderTua.com – Mobil – Dengan semakin pesatnya pertumbuhan segmen mobil SUV, maka produsen tak ingin sampai ketinggalan. Inilah yang dilakukan oleh Perodua, Daihatsu-nya Malaysia. Dikabarkan mereka akan membawa ‘kembaran’ dari Daihatsu Rocky. Malaysia akan kedatangan ‘kembaran’ Daihatsu Rocky.

Baca juga: Daihatsu Rocky Tidak akan ke Indonesia Tahun Ini !

Malaysia akan Kedatangan ‘Kembaran’ Daihatsu Rocky ?

Tapi bukan berarti Rocky yang akan datang, ya. Yang dimaksud yaitu kembarannya Rocky. Artinya Perodua akan menggunakan platform kembaran Toyota Raize tersebut untuk produk terbarunya.

Melansir autonetmagz.com (10/01/2020), mobil tersebut diberi kode Perodua D55L. Karena menggunakan basis dari Rocky, D55L akan menggunakan mesin dan transmisi yang sama. Namun tampilannya mungkin akan dibuat berbeda agar tidak sama persis.

Dari foto bocoran yang beredar, tampilan D55L bisa dikatakan cukup bagus. Walau sekilas terlihat seperti desain Xpander atau mobil Mitsubishi lainnya. Tapi entah apakah Perodua akan menggunakan bahasa desain ini atau tidak.

Belum banyak informasi yang didapat mengenai model SUV tersebut. Tapi perkiraan lainnya kalau melihat dari produk Perodua yang dijual saat ini, sepertinya eksteriornya akan diubah total. Jadi tidak akan terlalu mirip dengan model basisnya.

D55L akan meluncur secepatnya pada paruh kedua tahun ini. Jika model ini dijual di Malaysia, maka Rocky mungkin tak akan dijual. Sementara di Indonesia, Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak akan membawa Rocky, setidaknya pada tahun ini.

This post was last modified on 13 Januari 2020 07:48

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024