Categories: Otomotif

Honda Jazz Versi Sporty akan Bersolek Tahun Depan

RiderTua.com – Mobil – Sebulan lalu, Honda menampilkan Jazz dengan penampilan terbaru. Tapi sebenarnya itu masih dirasa kurang untuk menambah kesan sporty yang selama ini dibawa oleh mobil tersebut. Maka Honda menambahkan varian sporty bernama Modulo X dan muncul tahun depan. Honda Jazz versi sporty akan bersolek tahun depan.

Baca juga: Kenapa Honda Jazz 2020 Tak Dibawa ke Indonesia ?

Honda Jazz Versi Sporty akan Bersolek Tahun Depan

Melansir autonetmagz.com (20/12/2019), dilihat dari penampilannya masih terlihat sama saja dengan model 2020. Hanya saja, jika diperhatikan dengan teliti, akan terlihat tambahan aksesori Modulo X. Modifikasi ini mungkin hampir mirip dengan varian sporty khas Toyota GR Sport.

Perbedaan yang paling mencolok terlihat dari desain bumper bawahnya. Bentuk grille-nya seolah juga berbeda dengan model aslinya, dengan motif honeycomb pada keduanya. Pelek 8 spoke dengan lis putih juga bisa terlihat di kaki-kaki model yang juga dikenal sebagai Fit.

Untuk bagian lainnya, bumper belakang juga mendapat perhatian. Side body moulding berwarna senada serta warna hitam pada spion menambah kesan sporty. Aksen diffuser dengan lubang knalpot palsu yang menandakan knalpot Jazz masih bersembunyi di bagian bumper.

(Autonetmagz.com)

Rear spoiler, atap dan antena shark fin juga dilabur dengan warna hitam. Lampu belakangnya hanya ditambahkan aksen smoke. Sementara interior dan mesinnya mungkin tak akan berubah.

Fit atau Jazz Modulo X akan hadir di Tokyo Auto Salon tahun depan. Bersamaan dengan model Freed Modulo X, Vezel Modulo X, hingga Civic Cyber Night Night Japan Cruiser. Model ini mungkin akan berhadapan dengan Yaris GR Sport.

This post was last modified on 25 Desember 2019 09:04

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024