Categories: Otomotif

Maaf, Hyundai Ioniq Belum Bisa Dijual Umum

RiderTua.com – Mobil – Beberapa minggu lalu, Grab mengkonfirmasi pembelian Hyundai Ioniq sebagai armadanya. Entah berapa banyak yang akan dioperasikan, Grab akan menjadi jajaran perusahaan yang menggunakan mobil listrik. Sayang, Ioniq belum bisa dijual secara umum untuk saat ini. Maaf, Hyundai Ioniq belum bisa dijual umum.

Baca juga: Hyundai akan Produksi Mobil Listrik di Indonesia

Maaf, Hyundai Ioniq Belum Bisa Dijual Umum

Melansir detik.com (14/12/2019), Ioniq merupakan satu dari beberapa produk Hyundai yang menyediakan varian ramah lingkungan. Dari hybrid, plug-in hybrid, sampai listrik murni. Namun yang didatangkan Grab merupakan jenis listrik murni.

Sebenarnya Hyundai juga tertarik untuk membawa semua jenis Ioniq ke Indonesia. Tapi varian all-electric dirasa lebih baik, mengingat masih belum banyak mobil jenis ini di Tanah Air.

Bahkan unit Ioniq sudah ada di Jakarta, namun belum bisa dijual untuk saat ini. Hyundai baru menjualnya mulai bulan Januari 2020 mendatang. Walaupun insentif kendaraan listrik masih belum sepenuhnya berlaku, sehingga mungkin harganya menjadi lebih mahal dari harga aslinya.

New Ioniq Electric menggunakan baterai lithium-ion polymer 38,3 kWh, dan jika diisi penuh bisa melaju sejauh 373 km. Baterai ini sudah ditingkatkan dari varian sebelumnya. Motor elektronik yang digunakan bertenaga 136 ps dan torsi 295 Nm.

Beberapa fitur keselamatan unggulan Ioniq seperti Tire Pressure Monitoring System, Parking Distance Warning, hingga Electric Parking Brake dengan Autohold. Membawa mode berkendara Eco, Sport dan Normal, Ioniq sepertinya siap dijual di Indonesia di waktu yang akan datang.

This post was last modified on 15 Desember 2019 06:10

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Tahun Lalu Performa RC16 di Jerez Bagus Itu Memotivasiku

RiderTua.com - 2024 bisa dibilang tahunnya Pedro Acosta. Rookie dari tim GASGAS-Tech3 itu tampil impresif dalam 3 seri MotoGP pertama…

24 April 2024

Toprak Razgatlioglu : Aku Hampir Menangis, Banyak Orang Jerman Mendukung Saya!

RiderTua.com - Setelah finis ke-2 pada race pertama hari Sabtu, Toprak Razgatlioglu menyelesaikan superpole race pada Minggu pagi di posisi…

24 April 2024

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024