Debut Global Husqvarna Vitpilen dan Svartpilen 250 di India

Ridertua.com – Husqvarna Vitpilen dan Svartpilen 250 menjalani debut secara global di India Bike Week atau IBW 2019. Peluncuran kedua motor keren ini sangat menyita perhatian publik, maklum saja karena kedua motor ini belum pernah mejeng di pameran mana pun. Debut global Husqvarna Vitpilen dan Svartpilen 250 di India.

Baca juga : Dua Jagoan Husqvarna Mejeng di IIMS 2018

Debut Global Husqvarna Vitpilen dan Svartpilen 250 di India

Dilansir dari Rushlane, Bajaj selaku pemegang merek Husqvarna di India, secara resmi merilis Vitpilen 250 dan Svartpilen 250 sekaligus. Vitpilen 250 memiliki desain ala cafe racer dengan setang low-slung. Sedangkan Svartpilen 250 didesain sebagai sepeda motor mild off-road dengan setang lebar dan ban off-road.

Menggunakan spek mesin yang sama, duo Husqvarna 250 ini dibekali mesin 248,8 cc silinder tunggal yang dipadukan dengan gearbox 6 percepatan. Di atas kertas mesin ini mampu menyemburkan tenaga 31 hp dan torsi maksimum 24 Nm.

Merek asal Swedia ini menggunakan rangka trellis, yang telah diproduksi memakai baja kromium-molibdenum berkekuatan tinggi. Dengan begitu, bobotnya ringan namun diklaim kuat. Teknologi ini menjadikan duo Husqvarna ini dapat berakselerasi dengan lincah.

Bagian suspensi, terdiri dari garpu depan WP berukuran 43 mm dan sistem peredam di bagian belakang. Untuk pengereman, roda depan dilengkapi cakram ukuran 320 mm dan kaliper ByBre ukuran 230 mm di roda belakang. Pengereman juga ditunjang sistem ABS dengan Bosch yang canggih.

Setelah debut di IBW 2019, Vitpilen 250 dan Svartpilen 250 rencananya akan dikirim mulai kuartal pertama 2020 di seluruh India. Model ini akan mengisi segmen naked bike motorsports dan bersaing ketat dengan rival dari Kawasaki, Yamaha, dan Honda.

Husqvarna Spartvilen 701 dan Vitpilen 701 dibanderol mulai Rp 331,1 juta. Motor ini sempat mejeng di IIMS Motobike Expo pekan lalu.

This post was last modified on 10 Desember 2019 15:54

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024