Categories: Otomotif

Suzuki Umumkan Recall Ertiga dan XL6, Ada Apa ?

(Suzuki Philippines)

RiderTua.com – Mobil – Baru diluncurkan beberapa bulan, XL6 harus kena recall bersama model Suzuki lainnya, Ertiga dan Ciaz. Tak biasanya Suzuki mengumumkan penarikan terhadap lebih dari satu mobil. Lalu kenapa harus di-recall? Suzuki umumkan recall Ertiga dan XL6, ada apa.

Baca juga: Ini Hasil Crash Test Suzuki Ertiga Versi ASEAN NCAP

Suzuki Umumkan Recall Ertiga dan XL6, Ada Apa ?

Dilansir dari otosia.com (07/12/2019), masalah ditemukan pada bagian sistem hibrida ringan atau SHVS (Suzuki Hybrid Vehicle System/Smart Hybrid Vehicle by Suzuki). Bagian MGU (Motor Generator Unit) pada SHVS dianggap bermasalah dan harus diperbaiki.

Sistem SHVS digunakan pada varian bensin dan diesel XL6, Ertiga, dan Ciaz. Sementara kecacatan MGU ini diduga muncul selama proses perakitan oleh pemasok suku cadangnya.

Sehingga unit yang bermasalah namun dijual oleh dealer akan dihentikan penjualannya untuk sementara. Total ada 63.493 unit dari ketiga model tersebut yang terdampak. Unit yang bermasalah merupakan unit produksi 1 Januari – 21 November 2019.

Pemilik yang unitnya terdampak akan dihubungi oleh Suzuki. Kemudian bisa melakukan perbaikan di dealer terdekat. Suzuki tidak akan memungut biaya apapun dalam perbaikan ini alias gratis.

Teknologi SHVS ini pertama kali dikenalkan pada Ciaz. Namun SHVS hanya tersedia eksklusif di India saja, sehingga negara lain seperti Indonesia tidak kena dampaknya.

This post was last modified on 8 Desember 2019 11:28

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

BYD dan Mercedes-Benz Siap Hadirkan Mobil Baru di Eropa?

RiderTua.com - BYD sudah dapat mencatatkan hasil penjualan mobil listriknya yang cukup bagus selama ini. Meski demikian, mereka juga melakukan…

20 April 2024

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024