Categories: Otomotif

Toyota Undur Jadwal Peluncuran Prius PHEV di Indonesia

RiderTua.com – Mobil – Sudah ada beberapa mobil hybrid yang dijual Toyota Astra Motor (TAM) di Indonesia. Ada satu model lagi yang belum diluncurkan, yaitu Prius PHEV. Namun TAM mengundurkan jadwal peluncurannya hingga tahun depan. Toyota undur jadwal peluncuran Prius PHEV di Indonesia.

Baca juga: Wah, Toyota Prius Mulai Dilirik Perusahaan Fleet

Toyota Undur Jadwal Peluncuran Prius PHEV di Indonesia

Melansir kompas.com (05/12/2019), Prius PHEV menjadi model yang memiliki potensi yang bagus untuk dijual di Tanah Air. Apalagi TAM mengetahui ada perusahaan fleet yang ingin membelinya. Walau belum dirilis resmi.

Perkiraannya, Prius PHEV bisa dirilis pada akhir tahun ini. Namun TAM mengundurkan jadwal rilisnya. Kenapa? Hal ini terkait dengan proses homologasi yang terus tertunda.

Namun TAM tidak bisa mengatakan kalau itu bisa dikatakan sebagai masalah. Semuanya perlu proses yang tidaklah mudah. Seperti mobil hybrid Toyota sebelumnya, Prius PHEV harus melalui proses yang cukup panjang.

TAM sudah melihat ada perusahaan fleet atau taksi yang tertarik membelinya. Meskipun ada juga minat dari konsumen biasa, TAM belum bisa membuka keran pemesanan Prius PHEV untuk saat ini.

Untuk harganya sendiri, TAM akan mengusahakannya bisa berada dibawah Rp 1 miliar. Artinya, harga Prius PHEV bisa bersaing dengan rival sejenisnya, Mitsubishi Outlander PHEV. Sepertinya tahun depan akan diwarnai dengan hadirnya mobil ramah lingkungan di Indonesia.

This post was last modified on 6 Desember 2019 09:01

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024