Categories: MotoGP

Rider Suzuki yang Kena Hukuman di Jepang Beberkan Rahasia 2 Tuas Rem Belakang Baru GSX-RR !

RiderTua.com – Tes rider Suzuki Ecstar, Sylvain Guintoli kedapatan secara ilegal memasang mesin prototipe GSX-RR 2020. Dia mendapat hukuman saat jajal mesin baru di FP1 dan FP2 MotoGP Motegi. Ternyata diam-diam dia menguji metode baru untuk mengoperasikan rem belakang. Rider Suzuki yang kena hukuman di Jepang beberkan rahasia 2 tuas rem belakang baru GSX-RR !

Rider Suzuki yang Kena Hukuman di Jepang Beberkan Rahasia 2 Tuas Rem Belakang Baru GSX-RR !

Pembalap Suzuki berusia 37 tahun, itu adalah juara dunia Superbike 2014. Dia ikut balapan Jepang sebagai pembalap wildcard. Dalam kondisi basah di FP3 dia berada di posisi terbaik kelima.

Guintoli mengungkapkan di Jepang bahwa Suzuki dengan in-line empat silinder, memiliki kelemahan pada power mesin dibandingkan dengan mesin V4.. “Kami berusaha untuk menaikkan power, tetapi tidak ingin membahayakan daya saing paket secara keseluruhan.”

2 Tuas Rem Belakang Baru

Jurnalis yang memperhatikan motor Suzuki Guintoli di Jepang melihat ada 2 tuas baru pada motornya. Dua tuas untuk rem belakang. “Ya, itu baru di Motegi,” pembalap Suzuki itu mengakui. “Jadi saya bisa mengerem pada trek lurus dengan kekuatan penuh dan kemudian menarik kaki saya ke belakang, sehingga tidak mengganggu saat berada pada sudut kemiringan maksimum di tikungan.”

Ternyata Suzuki mengembangkan rem belakang model tuas yang berbeda dari tim lain. Kenapa ada dua tuas?.. Dalam beberapa tahun terakhir, Guintoli melihat bahwa posisi tuas rem belakang selalu di tempat yang dia sebut “terlihat-bodoh”. Karena di luar jangkauan, terutama rem tambahan di tangan kanan. Ini posisi yang aneh, terutama bagi mereka yang memiliki kaki panjang..

Sekarang motornya memiliki dua tuas berbeda dengan tim lain.. Pembalap Suzuki nantinya tidak harus meletakkan kaki sejauh itu. Dan tidak lagi mengenai aspal. “Saat Anda menekan rem belakang akan mengurangi pusat gravitasi. Anda dapat mengerem lebih baik, dan Anda dapat melawan slip negatif di bagian belakang motor, Anda dapat mencegah roda belakang spin saat berakselerasi.” tambah Guintoli …

Keuntungannya: Pembalap dapat lebih mengontrol motor di tengah tikungan, kadang-kadang bahkan saat keluar dari tikungan. Banyak pembalap memecahkan masalah dengan tuas tangan atau rem ibu jari (thumb brake). Suzuki juga memikirkannya. Tapi tim Jepang itu punya solusi berbeda saat ini. Mereka memiliki versi yang berbeda.

Sementara itu, kini menjadi tren beberapa pembalap MotoGP memasang tuas untuk rem belakang di bawah tuas kopling di sisi kiri stang, yang mereka operasikan dengan satu atau dua jari, mirip dengan skuter. Sebuah solusi yang masuk akal karena motor balap menggunakan kopling hanya sekali, saat balapan..

Trending Artikel Minggu Ini ( Top5):

  1. Transfer Pembalap MotoGP 2021: Vinales dan Lorenzo akan Berbaju Merah !
  2. Valentino Rossi Komentari Motor Honda Marquez yang Habis Bensin !
  3. Finis 40 Detik dari Marquez, Ternyata Lorenzo Jajal Stang Baru RC213V Mirip Yamaha !
  4. Rossi Balas Kekalahan atas Marquez dan Spanyol dengan Adiknya dan Pasukan Akademi VR46?
  5. Skenario HRC 2020: Jika Dua Seri Tampil Buruk, Lorenzo Diganti Johann Zarco?

This post was last modified on 23 Oktober 2019 14:22

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024