Categories: Otomotif

Recall Toyota Rush Sudah Berjalan 60 Persen

Rush Terios New 2018

RiderTua.com – Mobil – Mungkin masih ada yang ingat dengan recall Toyota Rush. Pada bulan Juli lalu, Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan penarikan terhadap model generasi ketiganya. Hal ini terjadi setelah ditemukan ada masalah pada airbag mobil. Recall Toyota Rush sudah berjalan 60 persen.

New Toyota Rush 2018 White
Baca juga: Proses Recall Airbag Toyota Rush Masih Berlanjut

Recall Toyota Rush Sudah Berjalan 60 Persen

Airbag yang dimaksud adalah curtain shield airbag. Bagian tersebut bisa mengembang secara tiba-tiba, bahkan saat tidak terjadi tabrakan. Airbag akan mengembang saat melewati jalan berlubang dan dianggap tidak normal.

Dilansir dari detik.com (15/10/2019), jumlah unit yang terdampak cukup banyak, yaitu sekitar 60 ribu unit. Rush yang di-recall yaitu model rakitan bulan Desember 2017 sampai Februari 2019. Terios sendiri tidak kena recall, karena tak memiliki fitur ini.

Kini TAM mencatat sudah lebih dari 60 persen unit Rush yang sudah diperbaiki. Respon dari pengguna mobil SUV ini cukup bagus. Terlebih Rush, termasuk Terios, cukup laris di Indonesia.

All New Rush 2018

Targetnya di akhir tahun ini, proses recall Rush sudah mencapai 75 persen. Atau bisa saja mencapai hingga 80 persen. Itupun tergantung dari pengguna Rush sendiri yang harus melakukan perbaikan secepatnya.

Sepertinya hanya model Rush dalam negeri yang terdampak. Sementara model ekspornya tidak terdampak recall. Tapi Toyota akan berjaga-jaga kalau ada Rush yang bermasalah sama di suatu negara bisa melakukan recall.

This post was last modified on 16 Oktober 2019 06:46

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024

Toyota Avanza Masih Pimpin Segmen LMPV Meski Penjualan Menurun

RiderTua.com - Toyota masih membuktikan sebagai pemimpin penjualan mobil di Indonesia. Tak terkecuali di segmen low MPV, dimana Avanza tetap…

23 April 2024

Lorenzo Savadori, Stefan Bradl dan Dani Pedrosa Tampil dengan Wild Card di GP Jerez

RiderTua.com - Jumlah grid MotoGP akan bertambah menjadi 25 dengan kehadiran 3 pembalap wild card di Jerez akhir pekan ini.…

23 April 2024