Categories: MotoGP

5 Gelar Dunia Terbuang yang Mungkin Disesali Valentino Rossi !

RiderTua.com – Valentino Rossi menyadari bahwa Marc Marquez akan segera menyamai jumlah gelar dunia MotoGP ke-9 miliknya. The Doctor juga mengakui memiliki penyesalan, atau lebih tepatnya dua gelar terbuang.. Pernyataan Rossi setelah balap Buriram menjadi perhatian penikmat balap. Pada hari penobatan gelar kedelapan Marc Marquez, Valentino Rossi tampaknya telah menerima kenyataan bahwa pembalap Spanyol itu sekarang semakin dekat dengan jumlah gelar dunianya.. Berikut 5 gelar dunia terbuang yang mungkin disesali Valentino Rossi !

5 Gelar Dunia Terbuang yang Mungkin Disesali Valentino Rossi !

Apa yang Rossi katakan pada hari itu?.. Berikut ini adalah kata-katanya: “Saya pikir tidak akan sulit ( Marc) untuk mencapai gelar ke-9 saya. Saya minta maaf karena selama karir saya, saya membuang 2 gelar dan satu yang membuat saya kehilangan gelar itu. Tidak akan mudah untuk mencapainya, tapi untuk gelar dunia ke-9 Marc akan bisa menyamai rekor saya.” kata Rossi…

Pertama

Gelar pertama yang dirujuk oleh Vale tidak diragukan lagi adalah gelar 2006, setelah pertandingan head-to-head dengan Hayden sepanjang musim, dia kehilangan gelar pada balapan terakhir di Valencia. Baru memasuki lap kelima, dari total 30 putaran, Rossi terjatuh … Memang dia bisa melanjutkan balapan namun karena di posisi 13, maka poinnya tidak cukup untuk meraih gelar dunia yang seharusnya sudah di depan mata … Jika tidak jatuh..

Kedua

Penyesalan besar lainnya adalah saat hampir capai gelar dunia tahun 2010. Di musim itu saingan yang harus dikalahkan adalah rekan setimnya Lorenzo dan Dani Pedrosa di Honda. Rossi, bagaimanapun, di Mugello mendapat cedera serius setelah jatuh selama FP2. Cedera pada tulang tibia dan fibula yang memaksanya untuk absen dalam tiga balapan (yang pertama dalam karirnya). Dia kembali dalam waktu singkat tetapi itu tidak cukup kuat. Selama masa pemulihan, dia juga memikirkan pengunduran dirinya dan pindah ke F1 setelah dekat dengan Ferrari.

Gelar yang Hilang Lainnya…( Ketiga)

Pembaruan kontrak berikutnya dengan Ducati 2011.. Juga salah satu tahun periode tersuram bagi Valentino. Posisi terbaiknya adalah peringkat 4. Waktu 2 musim bisa dikata membuang kesempatan untuk meraih gelar dunia yang lain.

Keempat

Mungkin Valentino juga memikirkan tentang istirahat 4 seri pada tahun 2016, dimana walau tidak balapan di Amerika, Italia, Belanda dan Jepang dia masih bisa runner-up. Akibat absen di 4 seri selisih poin waktu itu 49 poin.

Valentino Rossi Marquez clash sepang

Kelima

Tahun 2015 Rossi hanya selisih 5 poin dari juara dunia saat itu Jorge Lorenzo. Sebuah kejuaraan Dunia yang “membuat dia kalah”. Referensi ini jelas merujuk pada ‘Sepang Clash 2015’ dimana di lintasan dia bereaksi terhadap provokasi Marquez. MotoGP Malaysia 2015 adalah puncak dari perseteruan sengit antara Rossi dan Marquez. Sebelum akhirnya ‘meledak’ di lintasan. Awal perang mental sudah muncul saat Rossi sebut ada konspirasi antara Marquez dan Jorge Lorenzo membantu rebut gelar dunia antar rider Spanyol.

Yang jelas kemenangan yang hampir diraihnya adalah tahun 2006 yang jatuh ke tangan Hayden dan cedera serius di Italia tahun 2010.. Yang tiga lainnya adalah sebuah “Cerita Balapan”…

Trending Artikel minggu Ini ( Top5):

  1. Honda Harus Belajar dari Rossi, Jangan Terulang dengan Marquez, Apa yang Harus Dilakukan?
  2. Inilah Cerita 6 Insinyur Elektronik Ducati yang Membelot ke Suzuki, Honda, KTM dan Yamaha!
  3. Honda Relakan Kepergian Lorenzo Lebih Cepat !
  4. ‘2 Lawan Berat’ Marquez di Masa Depan: Quartararo dan El Diablo!
  5. Ketika Bos Yamaha-Suzuki-Ducati Berceloteh Bagaimana Cara Mengalahkan Marquez !

This post was last modified on 9 Oktober 2019 17:58

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024