Categories: MotoGP

Inilah Strategi Pamungkas Tim Yamaha di Paruh Kedua dan Ledakan Amunisi Fantastic El Diablo !


RiderTua MotoGP – Paruh musim adalah kesempatan tim untuk membuat penilaian awal akan performa pembalapnya. Orang yang di Yamaha yang berhak memberikan penilaian itu adalah Massimo Meregalli. Memang dia adalah pemimpin pasukan garputala yang secara hitungan sudah kalah dalam pertempuran perebutan mahkota kejuaraan dunia musim ini. Strategi Pamungkas Tim Yamaha di Paruh Kedua

Cerita dimulai dari kurang bersaingnya Valentino Rossi, namun adanya kebangkitan Maverick Vinales dengan kemenangan di Assen. Naun melihat rentang 100 poin dari pemimpin kejuaraan Marc Marquez?… Sebuah kenyataan kondisi pasukan tim resmi Yamaha. Namun kilauan rookie mereka Fabio Quartararo dengan tiga posisi pole dan dua podium, membuka harapan yang menarik untuk masa depan. Sebuah potensi yang akan memperkuat skuad Yamaha bersaing tahun depan dan musim selanjutnya.

Dilansir motogp. com, Massimo Meregalli sang pemimpin tim mengatakan. “Setelah sembilan balapan, kami memenangkan empat podium dan satu kemenangan. Kami tidak terbiasa seperti itu. Saya pikir nasib buruk telah terjadi dalam keadaan tertentu. Dua pembalap kami telah jatuh tiga kali, tetapi beberapa di antaranya disebabkan oleh kesalahan pembalap. Akan diingat bahwa dalam kasus ini Vinales, jatuh selalu disebabkan oleh kontak dari pembalap lain. Adapun Rossi, dengan pengecualian insiden Catalunya, tidak bisa melanjutkan balapan adalah karena kesalahan Rossi”.

Awal Musim yang Bagus bagi Rossi

Namun perlu dicatat Valentino memulai musimnya dengan yang kondisi terbaik, dengan dua kali podium-2 di Argentina dan Texas. Baru-baru ini, dia menyelesaikan balapan dengan tiga hasil yang menyakitkan, dua di antaranya karena kesalahan yang dilakukan oleh pembalap. Ini adalah situasi yang sulit, karena start dari barisan belakang, mengambil lebih banyak risiko. Kekecewaan itu semakin besar seperti terjadi di Mugello dan Assen dimana adalah trek yang selalu disukai oleh pembalap Italia itu, kata Meregalli.

Vinales Yamaha Terbaik

Meregalli melanjutkan bicara tentang Maverick yang memiliki beberapa masalah pada awalnya, tetapi sejak seri Jerez dia berhasil membuat kemajuan yang stabil. pada GP Spanyol, podium ketiga. Di Assen kemenangan Yamaha setelah puasa yang berlangsung sejak seri Australia tahun 2018. Di Sachsenring, GP terakhir sebelum liburan musim panas, Vinales selesai di podium ke-2. Posisi itu membawanya ke peringkat ke 5 kejuaraan dunia. Dia saat ini pembalap Yamaha terbaik, tetapi dengan kesenjangan besar 100 poin dengan Marquez.

Fabio Quartararo yang Spektakuler

Massimo kemudian menyoroti kondisi di tim satelit Yamaha SRT Petronas yang baru. “Fabio -Fantastic El Diablo, memiliki paruh pertama yang spektakuler musim ini. Dia adalah pemula dalam tim baru dan telah memenangkan tiga posisi pole dan dua podium berturut-turut. Mempertimbangkan masalah yang dia miliki dengan lengan … hasil yang sangat bagus. Morbidelli juga tidak dilupakan. “Franco telah melakukan pekerjaan dengan baik sejauh ini. Kami belum melihatnya di podium, tapi saya pikir itu hanya masalah waktu.” yakin bos tim Yamaha itu.

Strategi Pamungkas Tim Yamaha

Kondisi sisa musim ini dari tim Yamaha adalah ‘nothing to lose’… tanpa beban. Massimo Meregalli menjanjikan strategi ofensif atau menyerang untuk paruh kedua musim ini. Tujuan tim Yamaha adalah membuat sisa musim yang luar biasa. Dalam arti, mereka tidak akan rugi apapun, jadi mereka akan selalu menyerang, mulai latihan bebas pertama (FP1) di setiap balapan.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024