Categories: Superbike

Ducati Waspada ! Honda Bersiap Bajak Alvaro Bautista dan Persenjatai CBR1000RR Terbaru !


RiderTua WSBK – Sebulan lagi adalah waktu yang tepat bagi tim untuk menyusun line up pembalap mereka untuk musim balap 2020. Dan hari itu adalah setelah seri Donington pada 7 Juli. Kenapa waktu itu dinilai saat yang tepat, karena setelahnya akan disambut dengan libur selama dua bulan. Spekulasi liar berhembus di tim sayap emas Honda dimana merupakan peringatan buat Ducati… Tim merah Ducati waspada ! Honda bersiap bajak Alvaro Bautista dan persenjatai CBR1000RR terbaru !

 

Putaran ke-8 dari 13 seri superbike dinilai tepat untuk membuat penilaian yang diperlukan dan kemudian menempatkan mereka di grid untuk tahun depan. Saat ini, hanya ada dua pembalap yang sudah pasti tentang kontraknya yaitu Johnny Rea dan Chaz Davies. Keduanya sudah teken kontrak dua tahun tahun lalu yang mengikat mereka ke masing-masing tim untuk tahun 2020.

Honda Bersiap Bajak Alvaro Bautista dan Persenjatai CBR1000RR Terbaru

Tahun depan akan menarik karena tim pabrikan besar Honda akan memamerkan motor barunya.. Tim HRC dengan sumber daya dan dana yang kuat tentunya tidak akan tinggal diam dengan keperkasaan Ducati dengan Panigale V4R-nya. Strategi bagusnya adalah jika berhasil ‘menggoyang’ konsentrasi internal tim merah dan menyuntikkan mesin baru, akan memukul dua hal sekaligus…

Dengan mesin baru tentunya Honda juga mengincar pembalap TOP di kategori tersebut. Salah satu yang diincar adalah Alvaro Bautista, yang sukses tahun ini dengan mengendarai Panigale V4. Memang tidak akan mudah merayu pembalap Spanyol itu. Karena prioritas Ducati adalah untuk mengamankannya untuk musim depan. Mungkin Ducati akan belajar dari pengalaman lepasnya Jorge Lorenzo ( MotoGP) akibat beberapa masalah “internal”..

Kombinasi Bautista-Ducati adalah nilai yang tinggi untuk masalah negosiasi bursa pembalap tahun depan… Dan jika Honda harus memilih melalui kejuaraan Superbike World Championship ( Bukan mantan rider MotoGP) maka  satu-satunya pembalap top yang harus diperjuangkan adalah Alvaro Bautista… Jika Bautista gagal maka di daftar berikutnya ada Stefan Bradl, Leon Camier, Ryuichi Kiyonari…

This post was last modified on 7 Juni 2019 22:18

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024