Categories: Otomotif

Suzuki Indonesia Mulai Lirik Grand Vitara 7-Seater ?

RiderTua Mobil – Grand Vitara adalah salah satu model mobil yang dijual di Indonesia oleh Suzuki Indomobil Sales (SIS). Namun dengan kuatnya persaingan di segmen SUV, membuat mobil ini perlahan-lahan ditinggalkan konsumennya. Suzuki Indonesia mulai lirik Grand Vitara 7-seater.

Baca juga: Ketika Suzuki Dibuat Pusing oleh Inden New Ertiga Sport

Suzuki Indonesia Mulai Lirik Grand Vitara 7-Seater ?

Sementara itu di India, Maruti Suzuki dikabarkan akan segera meluncurkan New Grand Vitara pada tahun 2020 mendatang. Vitara yang satu ini berbeda dengan varian yang masih ada. Karena sudah dilengkapi dengan 7-seater.

SUV 7-seater seperti menjadi tren di segmennya. Walau tidak seramai SUV 5-seater, peminatnya cukup banyak. Model yang ‘bermain’ di segmen ini ada Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero, Nissan Terra, Honda CR-V, dan Isuzu MU-X.

SIS menuturkan kalau mereka tertarik dengan Vitara 7-seater. Mengingat peminat mobil tujuh bangku ini semakin diminati oleh konsumen Indonesia. Memang tak hanya SUV, tetapi juga LCGC dan MPV.

Meskipun tertarik, SIS tentu saja harus melakukan studi terlebih dahulu untuk melihat potensi pasar dan konsumennya. Dengan jumlah model sejenis yang tidak terlalu banyak, maka SIS berpeluang untuk memasukkan Vitara 7-seater di Indonesia.

Walau demikian, SIS belum memastikan kehadiran New Grand Vitara. Tapi ini sudah menjadi catatan jika suatu saat nanti segmen medium SUV akan diramaikan oleh Vitara yang sudah lama tidak meramaikan kelasnya di Indonesia.

Referensi: DetikOto (24/05/2019)

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024