Categories: Otomotif

Ini Hasil Penjualan Mobil LMPV di Indonesia Bulan Maret 2019

RiderTua Mobil – Setelah melewati satu bulan sebelumnya, akhirnya hasil penjualan bulan Maret 2019 sudah keluar. Dari segmen low MPV (LMPV), Toyota Avanza kembali memperoleh penjualan terbanyak dari rivalnya. Ini hasil penjualan mobil LMPV di Indonesia bulan Maret 2019.

Baca juga: Toyota Avanza Lawas Masih Diminati di Malaysia

Ini Hasil Penjualan Mobil LMPV di Indonesia Bulan Maret 2019

Avanza kembali merebut tahta raja MPV dengan perolehan 6.476 unit terjual. Mobil ini masih diminati oleh konsumen Indonesia. Apalagi baru mendapat facelift di awal tahun 2019.

Penjualan Avanza yang kembali melejit ini memang melihat masih banyaknya permintaan dari konsumen. Lalu, Avanza dinilai masih memiliki keunggulan yang bertahan sampai sekarang. Seperti irit bahan bakar, muat banyak, dan andal dalam segala keperluan.

Posisi kedua ada Xpander dengan 6.327 unit terjual bulan lalu. Selisihnya cukup tipis dengan rival terberatnya tersebut. Mungkin untuk bulan-bulan ke depannya, keduanya akan terus ‘menempel’.

Dibawah Xpander ada Xenia, yang performanya tidak sebagus keduanya. Ertiga menempati posisi keempat dengan 1.968 unit dan Mobilio di posisi kelima dengan 1.439 unit.

Penjualan Livina tercatat ada 740 unit yang dikirim ke konsumen. Penjualan ini terdorong setelah melakukan facelift bulan Februari lalu. Terakhir ada Wuling Confero dengan 553 unit terjual. Walau tidak setinggi Livina, setidaknya angka penjualan tersebut masih bagus.

This post was last modified on 19 April 2019 11:18

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024