Categories: MotoGP

Inilah Orang Dibalik Melejitnya Performa Suzuki GSX-RR di GP Austin !

RiderTua MotoGP – Manajer tim Suzuki MotoGP, Davide Brivio, menyatakan bahwa kemenangan Suzuki di seri Austin adalah sebuah ‘evolusi alami’. Bukan hanya dari satu balapan dan sebuah kebetulan. Sejak seri Misano-Aragon tahun lalu Suzuki selalu dekat dengan podium. Alex Rins dan Suzuki sudah menjadi pesaing dalam perebuatn podium yang konsisten sejak akhir musim lalu. Namun berkat pemilihan suku cadang baru secara hati-hati selama musim dingin membuat ‘paket kemenangan” dengan diuji oleh tes rider berpengalaman menjadi komplit. Dan inilah orang dibalik melejitnya performa Suzuki GSX-RR di GP Austin..

Inilah Orang Dibalik Melejitnya Performa Suzuki GSX-RR di GP Austin : Sylvain Guintoli

Langkah awal dalam proses penyempurnaan mesin GSX-RR 2019 itu adalah pekerjaan yang dilakukan oleh tes rider ( pembalap uji) Sylvain Guintoli dan kepala krunya Tom O’Kane.

“Ini (Sylvain Guintoli) membantu karena mereka melakukan seleksi pertama dan kemudian, tahun ini terutama untuk mengkonfirmasi Alex. Joan Mir juga lakukan tes, dia memberikan pendapatnya. Tapi cukup sering komentar Guintoli cukup dekat dengan komentar ‘MotoGP’.” Kata Davide Brivio

Pembalap tes memberikan masukan yang bagus tentang perilaku GSX-RR dengan berbagai peralatan baru yang diturunkan. Tidak semua part baru langsung dipakai, sebagian menggunakan bahan lama… Yang terbukti masih berkorelasi dengan peningkatan performa, termasuk dampaknya dengan ban. Suzuki mengembangkan bagian yang berbeda dan hal yang berbeda dan tugasnya adalah memilih bagian dengan benar, untuk benar-benar memilih apa yang memberi keuntungan, apa yang memberi perbaikan.. kata Brivio.

Cepat di Tikungan dan awet Ban

Metodologi penyempurnaan itu menghasilkan mesin yang sekarang melakukan hampir semuanya dengan baik. Paket baru GSX-RR menurut Alex, secara keseluruhan memiliki keseimbangan (balans) yang baik, cornering speed yang baik, walau kurang di top speed. Salah satu fitur paling mengesankan dari Suzuki GSX-RR 2019 adalah, meskipun mengandalkan cornering speed tinggi, tetap ramah dengan ban.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024