Categories: Otomotif

Nissan Juke yang Masih Bertahan Walau Tanpa Pembaruan

RiderTua Mobil – Euforia peluncuran Nissan Livina dan Serena Facelift di Indonesia masih terasa sehari setelahnya. Livina yang paling banyak disorot oleh publik karena desain yang ‘dipinjam’ dari Xpander. Nissan Juke yang masih bertahan walau tanpa pembaruan.

Baca juga: Nissan Resmi Luncurkan Facelift untuk Livina dan Serena

Nissan Juke yang Masih Bertahan Walau Tanpa Pembaruan

Namun dibalik itu, ada mobil yang mungkin tidak mendapat perhatian lagi dari konsumen Indonesia. Model tersebut adalah Nissan Juke. Entah mengapa Juke kini tidak lagi dilirik.

Juke pertama kali diluncurkan pada tahun 2011 silam. Terakhir Juke mendapat pembaruan pada tahun 2015. Setelahnya, tidak ada lagi pembaruan untuk Juke sampai sekarang.

Tentu ini berdampak pada penjualannya yang terus menurun dari tahun ke tahun. Sebenarnya dampak penurunan ini juga dirasakan di beberapa negara lain. Di Amerika sendiri, Nissan sudah berhenti jualan Juke sejak tahun 2017. Walau memiliki model Kicks mirip dengan Juke, sayang model tersebut tidak dibawa ke Indonesia.

Nissan Motor Indonesia (NMI) mengaku kalau sebenarnya SUV sempat menjadi targetnya. Hal ini dilakukan setelah membawa Terra ke Indonesia beberapa bulan lalu. Namun kini beralih ke MPV sejak peluncuran Livina dan Serena Facelift. Namun NMI belum memastikan bagaimana nasib Juke.

Kabar beredar mengatakan bahwa Juke akan mendapat pembaruan di tahun ini. Namun belum dipastikan kapan bisa dibawa ke Indonesia. Untuk saat ini, Juke seolah ‘hidup segan, mati tak mau’.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024