Categories: Sepeda Motor

Ini Kelebihan dari Naked Sport Bike Yamaha MT-15

RiderTua Motor – Yamaha Indonesia secara resmi meluncurkan naked sport bike MT-15. Peluncuran ini akan melengkapi line-up MT series yang dijual di Indonesia. Sementara di Thailand, motor ini disebut sebagai M-Slaz. Ini kelebihan dari naked sport bike Yamaha MT-15.

Baca juga: Akan Ada Yamaha MT-15 di Indonesia, Bagaimana dengan Xabre ?

Ini Kelebihan dari Naked Sport Bike Yamaha MT-15

MT-15 menjadi naked sport 150 cc termahal di Indonesia. Meskipun begitu, sebenarnya model ini memiliki berbagai kelebihan yang bisa membuatnya lebih unggul daripada rival sekelasnya.

Yang pertama yaitu suspensi depan upside down. Ternyata MT-15 menjadi model naked sport 150 cc satu-satunya yang memiliki suspensi jenis ini. Kebanyakan masih menggunakan suspensi teleskopik standar biasa.

Kemudian penampilannya yang cukup unik. MT-15 memiliki tiga pilihan warna, yaitu Matte Gray, Matte Blue, dan Metallic Black. Ada kelir emas pada bagian suspensi depan. Pilihan warna matte memiliki warna pelek berwarna cerah.

Desain lampu utamanya terlihat seperti robot dalam film Transformers. Tentu ini membuat penampilannya lebih futuristik dan tidak membosankan. Walau memiliki bodi yang sedikit lebih lebar dan tinggi.

Performanya disebut yang paling tinggi di kelasnya. Ini berkat mesin 155 cc yang dikombinasikan dengan teknologi VVA dan transmisi 6-percepatan. Termasuk kopling lebih ringan dan dengan slipper clutch. Panel instrumennya sudah sepenuhnya digital.

MT-15 dibanderol Rp 34,95 juta (OTR Jakarta) dan tersedia dalam tiga warna yang sudah disebutkan sebelumnya.

This post was last modified on 11 Februari 2019 11:26

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024