Categories: Otomotif

Nissan Beri Pembaruan untuk SUV X-Trail, Minim Ubahan ?

RiderTua Mobil – Nissan memang disibukkan dengan SUV Terra. Mobil ini baru diluncurkan beberapa bulan lalu. Namun ternyata itu tidak membuat produsen mobil asal Jepang ini akan melupakan X-Trail. Nissan beri pembaruan untuk SUV X-Trail, minim ubahan.

Baca juga: Ada Apa Dengan Nissan di Tahun 2018 ?

Nissan Beri Pembaruan untuk SUV X-Trail, Minim Ubahan ?

Baru-baru ini, diketahui Nissan memberi pembaruan untuk X-Trail. Sayangnya penyegaran ini baru tersedia di Thailand. Mungkin nanti Nissan akan meluncurkannya di Indonesia juga.

Namun sepertinya pembaruan ini hanya sebagai minor change. Karena tampilan eksteriornya tidak banyak yang berubah. Hanya saja, terdapat ubahan pada grill V-Motion, bumper, headlamp, dan DRL LED.

Bagian belakang ikut diubah, seperti bumper belakang, kombinasi lampu LED bergaya boomerang, serta krom pada side door molding. Varian pelek 19 inci juga bertambah, ada yang aluminium dan two-tone (khusus 2.5 VL 4WD).

Soal fitur, Nissan menambahkan foot-activated auto lift tailgate dan sistem hiburan A-IVI dengan layar sentuh 7 inci pada facelift ini. Fitur keselamatannya ditambah dengan driving assist system dan NIM (Nissan Intelligent Mobility). Pilihan mesinnya sudah dikurangi menjadi dua, yaitu mesin bensin 2.5L dan 2.0L hybrid. Artinya, varian mesin bensin 2.0 L sudah dihilangkan.

Banderol untuk facelift ini mulai Rp 603,2-686,8 juta. Mungkin melihat banderolnya yang begitu mahal sudah sebanding dengan fiturnya. Tapi kemungkinan akan ada beberapa fitur yang ‘disunat’ jika pembaruannya sudah sampai di Indonesia.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024

Toyota Avanza Masih Pimpin Segmen LMPV Meski Penjualan Menurun

RiderTua.com - Toyota masih membuktikan sebagai pemimpin penjualan mobil di Indonesia. Tak terkecuali di segmen low MPV, dimana Avanza tetap…

23 April 2024