Categories: Sepeda Motor

MPM Adakan Safety Riding Competition For Community 2019

RiderTua Motor – PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) selaku main dealer sepeda motor Honda Jatim dan NTT menggelar Safety Riding Competition yang melibatkan beberapa komunitas motor Honda. Acara diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 03 Februari 2019  di MPM Safety Riding Course Sedati Sidoarjo. Dan diikuti oleh 50 peserta dari beberapa komunitas Honda di Jawa Timur. MPM Adakan Safety Riding Competition For Community 2019.

Baca juga: MPM Dukung Program Millenial Road Safety Festival

MPM Adakan Safety Riding Competition For Community 2019

Sesi pertama dilakukan dengan uji kemampuan pengereman dalam uji braking. Dalam uji ini peserta harus bisa menghentikan laju sepeda motornya dari kecepatan yang sudah ditentukan tanpa membuat roda terkunci. Sedangkan kemampuan dalam menjaga keseimbangan dilakukan dengan uji narrow plank.

Dalam uji kali ini para peserta harus berkendara melintasi papan titian dalam kecepatan sangat rendah tanpa menurunkan kaki dan tetap mempertahankan postur berkendara yang ideal.

Ujian lainnya yang menantang adalah ujian slalom course. Dimana keterampilan berkendara diuji secara akurat dan cepat di lintasan yang dirancang khusus. Para peserta lomba tidak boleh menyentuh pembatas jalur pijakan kaki di aspal saat bermanuver. Tiga sesi ujian inilah yang nantinya dijadikan catatan para juri untuk menentukan pemenang Safety Riding Competition.

Pada Safety Riding Competition ini diambil 5 pemenang yang memiliki nilai tertinggi berdasarkan beberapa uji kompetisi yang telah dijalani oleh para peserta. Kemudian mengikuti kompetisi safety riding tingkat nasional pada bulan Juli mendatang.

Hasilnya, untuk kategori matic Avril Zuzu, anggota komunitas Beat Independent Kediri, berhasil menjadi yang terbaik. Serta Aditya Yoga Pratama di kategori Sport merupakan anggota komunitas Sonic Surabaya.

Instruktur Safety Riding MPM Hari Setiawan mengatakan harapannya dengan adanya kegiatan ini MPM mendapatkan bibit juara yang akan mengikuti kompetisi safety riding nasional pada bulan juli 2019 nanti, serta komunitas motor Honda Jatim diharapkan mampu meningkatkan keterampilan dan kesadaran para rider dalam berkendara.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024