Categories: Sepeda Motor

Tips Aman Berkendara Di Musim Hujan

RiderTua Motorcycle– Memasuki musim hujan pada akhir tahun ini membuat pengendara, khususnya pengendara roda dua untuk mempersiapkan diri dan kelengkapannya agar berkendara lebih nyaman dan aman. Namun terkadang pengendara melupakan satu hal yang dipandsng sepele yaitu pemilihan jenis jas hujan.
Instruktur Safety Riding MPM, Dionisius Mizidianto memberikan beberapa tips berkendara yang aman saat musim hujan.
Sesuai dengan hakikat safety riding yaitu berkendara aman dan nyaman bauk untuk diri sendiri maupun orang lain, tip pertama dan paling utama adalah pastikan tubuh kita dalam kondisi fit dan Prima dan lihat kondisi hujan, jika hujan terlalu lebat lebih baik menepi tanpa harus memaksakan diri menerjang hujan lebat. Kedua buatlah road plan perjalanan, hindari daerah yang rawan banjir. Dan jangan lupa cek kondisi motor terutama ban, Rem, dan Kelistrikan.


Ketiga, untuk pemilihan jas hujan. Pakailah jas hujan model jaket dan celana, selain lebih fleksibel pada saat berkendara juga untuk menghindari jas hujan terselip di rantai roda akibat terkena hembusan angin, selain itu keuntungan jas hujan model setelan jaket dan celana adalah tidak menggangu penglihatan pengendara lain. Terakhir pilihlah jas hujan yang mempunyai warna yang cerah agara terlihat oleh pengendara lain pada saat hujan deras atau kondisi malam hari.
“Jaga jarak aman dengan pengendara lain karena pandangan terbatas. Serta lebih fokus dan sigap terhadap kondisi jalan. Misalnya jalan berlubang dan tergenang air. “ Tutup Mizi.

This post was last modified on 11 November 2018 11:50

Tags: mpmrider tua
ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024