Categories: Sepeda Motor

Motor Bakal Wajib Memiliki Fitur Rem ABS

RiderTua Motor – Fitur rem ABS (Anti-lock Braking System) merupakan fitur yang selalu ada pada kendaraan roda empat atau lebih. Mulai dari mobil penumpang sampai bus wajib memilikinya. Namun nyatanya ABS tidak hanya diterapkan pada mobil saja, tetapi juga sepeda motor. Regulasi sepeda motor kecil wajib memiliki fitur rem ABS diwacanakan bakal segera dibuat. Motor bakal wajib memiliki fitur rem ABS.

Baca juga: Lampu Motor Terlalu Terang Akan Ditilang
(Foto: Otosia.com)

Motor Kecil Wajib Memiliki Fitur Rem ABS 

Rem ABS sebenarnya wajib disematkan pada semua jenis kendaraan. Fitur ini berguna untuk meredam atau paling tidak menurunkan angka resiko terjadinya kecelakaan. Sepertinya hal ini belum diwajibkan di Indonesia.

Ini bisa terlihat dari banyaknya sepeda motor yang dijual tidak memiliki fitur ABS. Kalaupun ada, kebanyakan pada motor-motor tertentu saja. Sebenarnya ada yang menjadi faktor mengapa tidak ditetapkan pada motor kecil.

Faktor tersebut yaitu mengenai keadaan jalan. Penerapan fitur ABS untuk semua jenis motor tidak bisa dilakukan sembarangan. Hal ini karena jalanan di Indonesia tidak seperti jalan di luar negeri, yang mana memiliki keunikannya tersendiri. Seperti adanya polisi tidur, jalan yang tidak rata, jalan rusak, banjir dan sebagainya.

(Foto: Okezone News)

Pemerintah akan melakukan riset dengan menggandeng pihak Universitas Indonesia, mengenai regulasi penerapan rem ABS untuk motor. Riset tersebut akan meneliti seberapa efektifnya ABS dalam mengurangi kecelakaan dengan kondisi jalanan yang tidak menentu. Setelah semua selesai, maka regulasi bisa dibuat dan disahkan. Nantinya semua produsen motor wajib memproduksi sepeda motor apapun tipenya dengan rem ABS.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024