Categories: Otomotif

7 Mobil Esemka Tak Lolos Uji Standar Euro4

RiderTua Mobil – Beberapa waktu yang lalu kita sempat seneng mendengar kalau mobil Esemka sudah berhasil lolos melalui serangkaian pengujian kendaraan. Tak tanggung-tanggung, ada 8 model mobil Esemka yang berhasil lolos. Namun ada berita buruk. 7 mobil Esemka tak lolos uji standar Euro4.

Baca juga: Daftar 8 Mobil Esemka Yang Bakal Dirilis, Segera Dijual ?

Tak Lolos Uji Standar Euro4

Namun tahukah anda jika dari ke-8 model mobil Esemka itu, ada 7 model yang tak lolos uji standar emisi Euro4. Untuk diketahui, mulai 7 Oktober 2018 pemerintah Indonesia telah memberlakukan standar emisi kendaraan Euro4 untuk semua kendaraan baru. Dan satu-satunya model mobil Esemka yang lolos uji standar emisi Euro4 hanya SUV diesel 2.000cc Garuda 1.

Aturan emisi gas buang kendaraan sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Menteri/PerMen Lingkungan Hidup dan Kehutanan No. P.20/MENLHK/SETJEN/KUM.1/3/2017 tentang Baku Mutu Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor Tipe Baru. Untuk mesin bensin mulai berlaku mulai 7 Oktober 2018 kemarin sedangkan untuk mesin diesel berlaku mulai 2021 mendatang.

(Foto: Okezone News)

Sebenarnya, mobil-mobil Esemka ini sudah lolos untuk uji emisi gas buang standar Euro2. Namun karena saat ini sudah berlaku standar Euro4, otomatis Esemka harus mengikuti peraturan yang ada bukan ?Jika ingin lolos standar emisi Euro4 ini maka mobil Esemka harus mengajukan lagi uji tipe untuk mendapatkan Tanda Pendaftaran Tipe (TPT) dan Sertifikasi Uji Tipe (SUT). Jika kedua surat ini sudah dikantongi maka Esemka bari bisa memproduksi sekaligus menjualnya.

Sebelumnya, Staf Khusus Presiden Jokowi Diaz Hendropriyono mengatakan jika Esemka sudah siap meluncurkan sebuah mobil SUV. Kemungkinan besar mobil yang dimaksud tersebut adalah Esemka Garuda 1. Tapi kapan waktu peluncurannya masih belum dikabarkan.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

BYD dan Mercedes-Benz Siap Hadirkan Mobil Baru di Eropa?

RiderTua.com - BYD sudah dapat mencatatkan hasil penjualan mobil listriknya yang cukup bagus selama ini. Meski demikian, mereka juga melakukan…

20 April 2024

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024