Categories: Otomotif

Mazda Indonesia Lakukan Recall, Masalah Airbag ?

RiderTua Mobil – Masalah yang ditimbulkan karena airbag Takata sudah bukan menjadi hal baru lagi di dunia otomotif. Baru terdeteksi pada awal tahun 2018 dan karena permasalahan ini, para produsen mobil berskala besar harus melakukan recall besar-besaran. Mulai dari Toyota, Honda, dan lainnya harus segera me-recall semua mobil yang terdampak. Mazda Indonesia lakukan recall, masalah airbag ?

Baca juga: Gara-gara Airbag Takata 13 Produsen Mobil Harus Bayar Kompensasi ke Korban

Belum Kelar

Ternyata masalah airbag Takata masih terus terjadi sampai sekarang. Baru-baru ini diketahui Mazda Indonesia sedang melakukan recall. Namun yang dipertanyakan kenapa baru dilakukan sekarang?

Sebenarnya recall ini sudah diumumkan sejak masalah airbag tersebut mencuat. Namun Mazda Indonesia mulai kesulitan karena dikhawatirkan konsumennya ada yang tidak mengetahui hal ini. Walau sebenarnya recall ini termasuk kampanye proaktif, yaitu hanya mengecek nomor rangka kendaraannya (VIN) saja.

Mazda Indonesia mengupayakan untuk bisa menghubungi konsumen yang mobilnya terdampak berdasarkan data servis rutin. Jika konsumen datang ke tempat servis, maka akan dicek VIN mobilnya dan melihat apa ada komponen yang harus diperbarui. Namun jika konsumen tidak melakukan servis secara rutin maka layanan tersebut akan hangus.

Untuk itulah Mazda Indonesia meminta kerja sama dengan konsumen agar kampanye recall ini bisa dilakukan secara sepenuhnya. Hal ini tentu saja untuk meminimalisir dampak buruk dari masalah airbag Takata ini.

Sebelumnya, airbag Takata ditemukan bermasalah dan akibatnya produsen yang harus melakukan recall. Ini karena airbag mengembang terlalu keras saat terjadi benturan atau kecelakaan, sehingga sangat membahayakan pengemudi dan penumpang. Seperti kejadian kecelakaan yang pernah terjadi beberapa bulan lalu, mengakibatkan sang pengemudi wanita meninggal karena airbag mengembang terlalu keras.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024