Categories: Otomotif

BMW Punya Empat Jagoan Lagi Untuk Indonesia

RiderTua Mobil – Dengan terjadinya pelemahan rupiah yang disebabkan oleh naiknya dolar, minat konsumen Indonesia terhadap mobil mewah mulai menurun. Meskipun begitu, ini bukan membuat produsen mobil mewah untuk berhenti merilis mobil baru. Salah satunya yaitu BMW. BMW punya empat jagoan lagi untuk Indonesia.

Baca juga: Ketika Mobil Sedan BMW Dibuat Jadi Pikap
(Foto: OtoDriver)

Sedan dan SUV

Pelemahan rupiah tidak membuat BMW Indonesia berhenti untuk meluncurkan berbagai jajaran mobil terbaru. Bahkan BMW mengatakan bahwa masih ada empat model yang belum diluncurkan. Model tersebut akan dirilis hingga akhir tahun 2018.

Empat model tersebut terdiri dari dua sedan dan dua SUV. Yang pertama yaitu BMW X2 yang akan diluncurkan pada akhir Oktober nanti. Lalu ada BMW Seri 5 M Performance dan BMW M dirilis bulan November, kemudian model BMW X lainnya yang kemungkinan akan diluncurkan terakhir jelang akhir tahun 2018 ini.

(Foto: Oto)

BMW X2 menjadi mobil yang akan membuka segmen baru di Indonesia. Karena meski dengan desain segagah SUV, tetapi memiliki tampilan desain coupe. Mobil ini akan menargetkan konsumen anak muda yang menyukai mobil seperti ini. Untuk model lainnya seperti BMW Seri X dan M masih belum dijelaskan lebih lanjut. Mungkin semuanya akan jelas ketika waktu peluncurannya sudah dekat.

Model tersebut nantinya akan menjadi model pamungkas BMW jelang akhir tahun 2018. Diharapkan dengan kehadiran model tersebut bisa kembali meningkatkan minat segmen pasar mobil premium di Indonesia.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024

Marco Bezzecchi : Kami Belum Mencetak Satu Poin Pun di Sprint Race

RiderTua.com - Dari 3 sprint pertama musim 2024, duo rider VR46 Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio belum mencetak satu…

25 April 2024