Categories: Sepeda Motor

Suzuki Tertarik Masuk di Segmen Skutik Premium Indonesia

RiderTua Motor – Segmen skutik premium memang baru tumbuh dan berkembang di Indonesia. Walau peminatnya tidak sebanyak segmen skutik entry level, tetapi segmen ini masih menjanjikan. Inilah yang membuat para produsen sepeda motor memanfaatkannya untuk menguasai pasar ini. Suzuki tertarik masuk di segmen skutik premium Indonesia.

Baca juga: Gebrakan Produk Suzuki 2018, Skutik Premium Atau Sport 250cc ya..??
(Foto: suzuki-moto.com)

Skutik Premium Suzuki

Di segmen skutik premium ini, Honda PCX dan Yamaha NMAX paling mendominasi. Kedua model ini memang paling diminati dan saling bersaing satu sama lain. Yamaha sebenarnya mempunyai model selain NMAX, yaitu ada TMAX dan XMAX.

Sementara melihat ketatnya persaingan di segmen tersebut, Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan bahwa segmen tersebut memiliki banyak potensi bagi mereka. Apalagi kompetitor memiliki produk yang cukup bersaing baik. Tetapi ada satu masalah bagi produsen motor dan mobil asal Jepang ini.

Masalah tersebut yaitu mengenai model mana yang akan dibawa pada segmen ini. Sebenarnya Suzuki pernah mempunyai skutik Burgman beberapa tahun lalu. Namun karena saat itu segmen skutik premium tidak terlalu populer bagi konsumen dan harganya cukup mahal membuat SIS memutuskan untuk tidak menjualnya lagi.

Di luar negeri, Suzuki masih menjual Burgman dengan berbagai macam mesin. Mulai dari 200 cc, 400 cc, dan 650 cc. Ada juga Burgman Street bermesin 125 cc yang dijual di India. Dimana mesinnya mampu menghasilkan tenaga 8,7 dk dan torsi 10,2 Nm. Motor ini dikenalkan pertama kali di Auto Expo India 2018.

(Foto: Liputan6.com)

Banggas F. Pardede selaku Marketing 2 Wheel Section PT. SIS mengatakan

“Pasar itu saat ini menarik. Karena punya pertumbuhan terbesar. Dimana ada keramaian, kami akan berusaha untuk memperkenalkan sesuatu yang baru. Tunggu aja tanggal mainnya”

Memang ada banyak varian Burgman, tetapi SIS belum memastikan kehadiran motor ini dalam waktu dekat di Indonesia. Tetapi sepertinya SIS akan mempersiapkan ‘kejutan’ bagi konsumennya. Apakah motor baru Suzuki ini akan dihadirkan di pameran IMOS (Indonesia Motorcycle Show) 2018 yang akan digelar akhir bulan Oktober ini ?

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024