Categories: Sepeda Motor

Inilah Desain Paten 2019 NEW Yamaha YZF R25


Inilah desain paten 2019 NEW Yamaha YZF R25 . Patent Yamaha YZF R25 atau bisa jadi juga sebagai desain patent YZF R3 terkuak di warung TMCblog. Sekilas mungkin karena masih belum final beberapa bagiannya terlihat ‘biasa’. Biasa bukan dalam arti jelek, namun lompatan desain yang tergolong kurang berani. Memang R25/ R3 ini akan mengambil model dari R series. Namun di beberapa area jika ini model yang sudah fix maka sepertinya Yamaha kurang total dalam desainnya. 

Tidak Revolusioner, upgrade desain Minimalis

Model spakbor depan ( Front Fender) atau disebut Mudguard tampil “polos” mengikuti bentuk kurva rodanya. Efek yang ditimbulkan adalah motor kelihatan cungkring di bagian depan, dengan memperlihatkan betapa kurusnya shock depan USD ( Upside Down). Walau ini efek “sudut kamera” saja sehingga shock depan terlihat kecil. Seharusnya jika spakbor di model seperti Ninja dan CBR yang lebih gemuk pasti akan beda tampilannya.

Lanjut sektor cakram depan… di patent Yamaha R25 atau patent Yamaha R3 sepertinya tidak ada upaya untuk mempercantik tampilan kaki-kakinya. Untuk Ninja dan CBR sudah menganut desain cakram bergelombang. R25 tampil apa adanya mungkin dengan sedikit lebih berani detail kecil ini harusnya diubah oleh pabrikan garputala.. Kenapa diabaikan..?

Sektor akhir yang terlihat mandek adalah bagian knalpot yang sepertinya memang dipertahankan. Begitu pula shiluet bagian belakang motor tidak berubah.

Bagian yang berubah dari patent Yamaha R25

Sektor yang mendapat sentuhan baru adalah tentunya bagian muka.. Lampunya akan mirip dengan R series bahkan R15 mungkin lampu belakang juga. Kemudian bagian tangki lebih membulat dimana model sebelumnya lebih gemuk. Serta fairing samping ubahannya justru kurang lekukan dibanding model sebelumnya. Dan yang bisa dipastikan adalah sektor performa dimana tenaga mesin Yamaha R25 saat ini masih kalah dibanding CBR250RR dan Ninja 250.

Sumber : TMCblog

This post was last modified on 27 September 2018 04:10

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024