Categories: MotoGP

Rekor Baru Kekalahan Yamaha Ketinggalan Teknis 3 Tahun dari Honda dan Ducati !


RiderTua MotoGP – Rekor baru kekalahan Yamaha ketinggalan teknis 3 tahun dari Honda dan Ducati. Peringatan serius buat tim Garputala melihat kenyataan puasa kemenangan. Dimana Yamaha kini telah melewati 23 balapan tanpa kemenangan di kelas utama, Pecah Rekor baru!. Walau “prestasi” ini pernah dialami juga dengan 22 seri tanpa kemenangan dari tahun 1996-1998. Valentino Rossi berharap dengan pecahnya rekor “kalah” terbaru Yamaha MotoGP ini akan mendapat respon cepat dari pabrikan setelah akhir pekan Aragon yang memalukan.


Valentino Rossi jatuh bangun dan putus asa setelah jalani sesi kualifikasi terburuknya pada hari Sabtu. Rossi memulai balapan dari  posisi ke-17 walau selesai di urutan kedelapan dalam perlombaan Aragon, dan posisi 10 untuk rekan setim Yamaha Maverick Vinales. Yang terkena imbasnya juga adalah tim satelit Tech3 Johann Zarco dan Hafizh Syahrin. Dimana mereka juga mengalami akhir pekan yang buruk dengan menyelesaikan posisi 14 dan 18.
Bagi Rossi yang terpenting adalah Yamaha segera melakukan aksi, mungkin beberapa orang top Yamaha harus melihat kondisi ini. Pembalap Italia itu juga mengatakan bahwa meski dia merasa nyaman dengan melakukan perbaikan setelah kualifikasi. Namun masih tetap ragu dia akan bisa selesai di posisi 10 besar.

Yamaha ketinggalan teknis 3 tahun dari Honda dan Ducati

Ditanya kapan terakhir kali dia merasa Yamaha telah membuat kemajuan signifikan dengan motor M1-nya, Valentino Rossi mengatakan,

“Pada satu tes di Aragon pada 2015, kami membuat langkah besar dengan motor itu ( Yamaha M1). Itu adalah yang terakhir kalinya. Itu masih dengan (ban) Bridgestone. Kami melakukan tes itu sebelum Assen Grand Prix pada bulan Juni, dan di Assen saya menang.”

Jadi sepertinya terlihat Yamaha memang pantas kalah tahun ini karena pengembangan besar-besaran dilakukan 3 tahun yang lalu ( 2015). Sedangkan kita tahu Honda dan Ducati seperti melakukan pengembangan teknis yang rumit dan berkesinambungan..terus menerus dengan dana tak terbatas. Punya tim Uji di beberapa suirkuit punya 3 pembalap resmi.. Yamaha kurang dari itu semua dan terlambat 3 tahun.. dan inilah ganjarannya..

This post was last modified on 24 September 2018 16:01

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024