Categories: Otomotif

‘Purosangue’ Mobil Crossover Pertama Ferrari Diluncurkan 2022

RiderTua Mobil – Sebuah mobil misterius berselimut kain merah. Tertutup rapat enggak bisa diintip. Hanya lekuk tubuhnya yang bisa dirasakan jika mobil ini pasti seksi sekali. ‘Purosangue’ mobil crossover pertama Ferrari diluncurkan 2022.

Baca juga: Ferrari Siap Luncurkan SUV Terbarunya di 2020
(Foto: Autozaurus)

‘Purosangue’ Mobil Crossover Pertama Ferrari Diluncurkan 2022

Mobil yang berselubung kain merah itu adalah crossover pertama Ferrari yang diumumkan beberapa hari yang lalu. Itulah Ferrari Purosangue (dalam bahasa Italia artinya darah murni). Crossover Purosangue ini akan resmi diluncurkan pada akhir tahun 2022 mendatang.

Jika melihat sekilas dengan memperhatikan lekuk tubuhnya, mobil ini punya tinggi atap yang tak seberapa. Jelas ini bukan mobil crossover pada umumnya. Selain itu, mobil ini juga punya dimensi yang lebih kecil dibanding sama Lamborghini Urus.

Namun pihak Ferrari mengklaim jika mobil ini punya performa yang juos tak kalah sama rival yang lain. Ferrari Purosangue ini mengusung mesin front-mid. Dimana mesin terletak diantara roda depan dan gearbox DCT di roda belakang. Crossover Ferrari ini juga dibangun diatas sasis 4-kursi.

(Foto: Italian Auto Icons) Lamborghini-Urus-SUV

Ferrari mengungkapkan jika crossover ini akan menggunakan mesin yang serupa dengan Lamborghini Urus. Tak hanya mesin, harganya juga diklaim tak jauh beda sama SUV ini. Untuk diketahui, Lamborghini Urus dibekali mesin V8 3.996 Twin-Turbo. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 650 dk dan torsi maksimal 850 Nm. Untuk harga, Lamborghini Urus ini dibanderol Rp 8,9 miliar. Sungguh sebuah mobil SUV yang jago ngebut yang mahal.

This post was last modified on 20 September 2018 16:14

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024