Categories: MotoGP

Bagaimana MotoGP Tanpa Valentino Rossi ?


RiderTua MotoGP – Bagaimana MotoGP tanpa Valentino Rossi ?. Sebuah pertanyaan menarik. Suka tidak suka nama Valentino Rossi dan MotoGP tumbuh bersama. Menang tidak menang sebagian besar mata penikmat MotoGP pastinya tertuju ke pembalap Italia itu. Data menunjukkan penggemar Rossi jutaan di seluruh penjuru dunia. Memang saat ini performa Yamaha mulai menurun, semua pembalapnya mengeluh akan akselerasi motor. Puncaknya di trek Austria minggu lalu. Jelang pensiun Rossi namun motor Yamaha tidak kunjung membaik. Apakah dua tahun lagi akan tetap seperti ini dan Rossi tidak akan membawa gelar ke-10 di akhir karirnya?

Bagaimana MotoGP Tanpa Valentino Rossi ?

Memang jika per individu ditanya pasti akan beragam pendapatnya ada yang pro dan kontra. Kali ini kita akan mendegar tanggapan bos Tech3 Yamaha Herve Poncharal ( via tuttomotoriweb, 16-08-18). Bagaimana menurut dia jika MotoGP tanpa Valentino Rossi?

“Dunia MotoGP akan sedih kehilangan Valentino, tetapi kami tahu itu akan terjadi cepat atau lambat. Dia jelas pembalap paling populer saat ini. Dan merupakan bagian penting dari kejuaraan. Tapi saya pikir itu, seperti yang terjadi di banyak olahraga lainnya. Setiap kali ada wajah yang sangat penting dan dominan, ketika pensiun itu adalah hal yang menyedihkan. Bagi mereka yang mengatakan bahwa Valentino lebih besar dari MotoGP, saya mengatakan bahwa MotoGP lebih besar dari Valentino. MotoGP akan tetap bertahan bahkan tanpa dirinya ( Rossi). Selain itu, Valentino sudah memiliki tim Moto3 dan Moto2, dan dia akan memiliki tim MotoGP tentu dengan Yamaha.  Dia memiliki sekolah balap ( VR46), jadi Valentino akan selalu berada di MotoGP. Mungkin bukan sebagai pembalap tetapi akan selalu membantu meningkatkan popularitas MotoGP.”

Nah itu tadi hanya pendapat bos tech3.. Lalu bagaimana pendapat bro sekalian..?

This post was last modified on 17 Agustus 2018 14:59

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024