Categories: Otomotif

Banjir Pesanan, Lexus Indonesia Mulai Kewalahan

RiderTua Mobil – Selesai sudah gelaran pameran GIIAS 2018. Dalam 10 hari pameran, Lexus Indonesia membuahkan hasil yang memuaskan. Produk Lexus nan kece banyak diminati konsumen. Banjir pesanan, Lexus Indonesia mulai kewalahan..

Baca juga: Lexus Indonesia Bawa SUV UX dan Sedan ES di GIIAS 2018, Seperti Apa?
(Foto: PaulTan.org)Lexus ES GIIAS 2018

Terkendala Pasokan

Kehadiran Lexus Indonesia di tengah pameran ternyata disambut dengan baik oleh konsumen. Di GIIAS 2018, Lexus meluncurkan Lexus ES dan UX  yang pertama kali hadir di Asia Tenggara. Inilah mengapa konsumen tertarik berdatangan ke booth Lexus. Apalagi hal ini didukung booth Lexus yang didesain dengan sangat bagus dan nyaman. Dagangan Lexus laris manis.

Ternyata karena banyaknya antusiasme dari konsumen, Lexus Indonesia mulai kewalahan. Dengan banyaknya konsumen yang memesan, sehingga Lexus harus bekerja keras untuk memenuhi semua permintaan tersebut.

Kendala yang dihadapi Lexus Indonesia yaitu saat permintaan naik, tetapi jumlah pasokan unit yang tersedia masih terbatas. Semua mobil tersebut memang harus impor, jadi mau tak mau konsumen harus rela menunggu sampai unitnya datang. Lexus akan mengupayakan agar semua konsumen bisa menerima unit secepatnya.

Adrian Tirtadjaja selaku GM Lexus Indonesia menjelaskan

“Secara penjualan tahun ini, kami diterima dengan baik oleh para pelanggan kami. Meski sampai sekarang kami masih punya kendala dalam pemenuhan supply. Pada kondisi saat ini permintaan lebih tinggi dibandingkan suplai, sehingga konsumen harus menunggu”

Meskipun sukses besar di GIIAS 2018, Lexus Indonesia tidak mau membeberkan jumlah mobil yang terjual selama 10 hari pameran berlangsung. Tetapi yang jelas, pameran tahun ini lebih baik daripada tahun sebelumnya. Dimana konsumen merasa antusias dengan kehadiran model-model, baik lama maupun terbaru dari Lexus.

sumber : Kompas Otomotif

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024