Categories: Otomotif

Kembali Hadir, Jimny Anyar Sudah Jadi Incaran Para Jenderal

RiderTua mobil – Banyak masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan Suzuki Jimny. Mobil SUV ini sudah ada sejak dulu dan punya sejarah serta kenangan bagi penggemarnya. Image Jimny sebagai SUV legendaris masih belum hilang sampai sekarang. Kembali hadir, Jimny Anyar sudah jadi incaran para Jenderal.

Baca juga: Peluang Suzuki Jimny di Indonesia Cukup Besar, Bisa Diproduksikah?

Akan Diproduksi di Indonesia?

Di GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2018, Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan kembali Jimny. Tetapi kali ini sudah mendapat pembaruan sehingga tampilannya lebih segar. Suzuki tetap mempertahankan kesan ‘kotak’ dari Jimny serta ‘konde’ di belakang.

Dengan kehadiran Jimny di pameran ini, banyak konsumen penasaran ingin melihatnya secara langsung. Bahkan Presiden RI Joko Widodo ikut tertarik melihat Jimny setelah pembukaan pameran. Beliau mengatakan kalau Jimny merupakan mobil pertamanya.

Menurut Presiden Komisaris PT SIS Subronto Laras, ia dihubungi oleh para jenderal TNI tentang Jimny. Seperti menanyakan kebenaran berita kedatangan SUV tersebut. Ini artinya penggemar Jimny tak sebatas dari masyarakat menengah saja, tetapi semua kalangan. Beliau menambahkan

“Mobil ini punya sejarah dan kenangan tersendiri bagi masyarakat indonesia. maka dari itu kita hadirkan disini dan sedang kita pelajari untuk dijual dan diproduksi lagi di Indonesia”

Awalnya SIS sempat membuka inden untuk Jimny anyar dan dibatasi hanya 88 unit saja. Namun dalam waktu singkat sudah sold out. Karena mendapat sambutan yang baik dari konsumen, SIS berencana untuk memproduksinya di Indonesia. Karena ada dua varian jimny di Jepang, maka SIS memilih Jimny Sierra. Jimny Sierra ini menggunakan mesin K15B 1.5L yang sama seperti LMPV All New Ertiga.

This post was last modified on 5 Agustus 2018 15:03

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Toprak Razgatlioglu : Aku Hampir Menangis, Banyak Orang Jerman Mendukung Saya!

RiderTua.com - Setelah finis ke-2 pada race pertama hari Sabtu, Toprak Razgatlioglu menyelesaikan superpole race pada Minggu pagi di posisi…

24 April 2024

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024