Categories: MotoGP

Hanya 22 Motor di Grid MotoGP 2019, Tim Belgia Mengundurkan Diri


RiderTua MotoGP – Jika tahun ini ada 24 motor yang melesat di trek MotoGP, maka tahun depan akan menyusut hanya 22 motor di grid MotoGP 2019. Ada 17 pembalap sudah secara resmi diumumkan dan terdaftar. kali ini akan kita lihat line up rider MotoGP 2019 . Ada Takaaki Nakagami (LCR Honda) dan Tito Rabat (Reale Avintia) yang pasti akan melanjutkan, meskipun kontrak belum ditandatangani. Menghilangnya dua pembalap dari grid justru tidak akan terlalu merepotkan Dorna. Berita lainnya adalah ketidakpastian mengenai siapa yang akan menyiarkan MotoGP di Spanyol tahun depan (Padahal MotoGP rumahnya di Spanyol). 

Marc VDS mengundurkan diri

Tim asal Belgia Marc van der Straten (Marc VDS) yang memberikan sinyal pada pembalap dan kru tim MotoGP. Bahwa tim Marc VDS tidak akan berkompetisi di MotoGP 2019 dan seterusnya. Memang belum ada pengumuman resmi yang menandai penarikan skuad Marc VDS. Hal itu secara tidak langsung dikonfirmasi ketika tim mengirim siaran pers mengumumkan bahwa mereka telah memperpanjang kesepakatan mereka dengan Alex Marquez. Adik dari Marc Marquez untuk tetap di Moto2 untuk musim balap 2019 ( tanpa umumkan untuk kelas MotoGP). Memang ada informasi yang datang dari manajer Marquez bersaudara Emilio Alzamora. Bahwa telah meminta Marc VDS untuk membuat setidaknya satu slot di MotoGP untuk Alex Marquez. Sebuah langkah yang mendapat dukungan kuat dari saudaranya, Marc Marquez. Namun dengan tetap tinggalnya Alex Marquez yang tersisa di Moto2 sama halnya sebuah konfirmasi diam-diam bahwa tidak ada kursi di MotoGP untuk rider Spanyol itu.

Penarikan tim Marc VDS, dan transfer slot Tim Angel Nieto ke tim Petronas SIC Yamaha berarti bahwa jumlah motor di kelas utama akan menjadi lebih kecil pada MotoGP 2019. Via cash.net (17/06/18).

Berikut adalah line up untuk 2019 dan seterusnya

1. Movistar Yamaha  Valentino Rossi – Maverick Viñales

2. Petronas SIC Yamaha  Franco Morbidelli – Fabio Quartararo

3. Repsol Honda  Marc Márquez – Jorge Lorenzo

4. LCR Honda  Cal Crutchlow – Takaaki Nakagami

5. KTM Factory  Johann Zarco – Pol Espargaro

6. Tech3 KTM  Miguel Oliveira – Hafizh Syahrin

7. Factory Ducati  Andrea Dovizioso – Danilo Petrucci

8. Pramac Ducati  Pecco Bagnaia – Jack Miller

9. Avintia Ducati  Karel Abraham?/Alvaro Bautista? – Tito Rabat

10. Ecstar Suzuki  Alex Rins – Joan Mir

11. Gresini Aprilia  Aleix Espargaro – Andrea Iannone

This post was last modified on 26 Juli 2018 05:00

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024