Categories: Otomotif

Penyebab Kia Tak Ikut Mejeng di GIIAS 2018

RiderTua mobil – Waktu penyelenggaraan GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2018 sudah semakin dekat. Para produsen otomotif sibuk menyiapkan model baru untuk ditampilkan dan dikenalkan kepada masyarakat luas. Namun ada juga yang memilih untuk tidak ikut pameran, salah satunya Kia. Penyebab Kia tak ikut mejeng di GIIAS 2018.

Baca juga: Kia Picanto Terbaru Sudah Ada, Kenapa Tidak Dibawa ke Indonesia?

Model Baru Belum Ada?

Ini bisa dikatakan di luar dugaan. Karena di GIIAS 2017 lalu produsen mobil asal Korea Selatan ini ikut pameran. Namun mereka hanya memajang model lama saja. Tak ada model baru ataupun facelift yang bisa dipamerkan.

Kia Indonesia masih belum memastikan model mana yang bisa ditunjukkan ke konsumen. Meski sebenarnya baru-baru ini Kia meluncurkan varian baru untuk Grand Sedona, yaitu mesin diesel. Namun Kia Indonesia menganggap kalau itu hanya sekedar menambah variannya saja. Bukan sebagai facelift walau ada banyak ubahan pada Grand Sedona Diesel.

Lalu keputusan untuk tidak ikut ambil bagian di GIIAS tahun ini dari pihak manajemen Kia sendiri. Namun bukan berarti Kia akan menutup informasi produknya dari masyarakat. Kia Indonesia lebih sering terlihat melakukan pameran sendiri di pusat-pusat perbelanjaan.

Nyatanya ada banyak faktor kenapa Kia tidak ikut pameran GIIAS 2018. Salah satu kemungkinan yaitu keluarnya Kia dari keanggotaan Gaikindo karena tidak memberi data penjualan bulan April-Juni. Entah apakah itu bersifat sementara atau tidak, karena Kia memastikan untuk kembali setor data penjualan lagi.

This post was last modified on 22 Juli 2018 06:21

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024

Hyundai Umumkan Recall Mobil Listriknya, Indonesia Termasuk?

RiderTua.com - Sebelumnya Hyundai mengumumkan penarikan ratusan ribu unit mobil listriknya di Korea Selatan setelah ditemukan adanya cacat produksi. Tidak…

28 Maret 2024