Categories: Otomotif

Toyota Supra Anyar mau Dibawa ke Indonesia?

RiderTua mobil – Banyak konsumen dan pecinta mobil sport menyambut dengan gembira ketika Toyota ‘menghidupkan kembali’ sedan legendarisnya, Supra. Mobil ini sudah ditampilkan di Goodwood Festival of Speed 2018 di Inggris. Sepertinya mereka tak sabar ingin segera menjajal mobil keren ini. Toyota Supra anyar mau dibawa ke Indonesia.

Baca juga: Toyota Supra Lahir Kembali Dengan Tampang Yang Lebih Keren

Melegenda Sampai ke Indonesia

Bagi masyarakat Indonesia, Toyota Supra sudah tidak terdengar asing. Selain Mitsubishi Lancer yang juga sama-sama sedan sport, Supra banyak dikenal bahkan ada komunitasnya sendiri. Meskipun jumlahnya sedikit, mungkin masih ada konsumen yang menginginkan Supra anyar.

Toyota Astra Motor (TAM) melihat adanya potensi menjanjikan untuk Supra terbaru ini di pasar otomotif Indonesia. Meski sebenarnya segmen sedan sport tidak memiliki banyak model seperti segmen lainnya. Itu bukan menjadi masalah bagi TAM untuk menguasai segmen tersebut.

Walaupun demikian, TAM harus melakukan studi dan survei terhadap permintaan konsumen Indonesia. Apalagi segmen sedan sport merupakan segmen niche. TAM harus bisa memperhitungkan strategi agar Supra anyar ini bisa diterima dengan baik dan harga sudah sesuai kantong. Setelahnya mereka akan menanyakan berapa jatah yang didapat untuk Indonesia kepada pusat. Barulah TAM bisa membuka inden terbatas bagi konsumen.

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, di segmen sedan sport memang tak seketat segmen lainnya. Mungkin yang paling menonjol yaitu Honda Civic Type R yang bisa menjadi rival tangguh bagi Supra. Mengenai Lancer sendiri sudah tak terdengar lagi kabarnya.

This post was last modified on 14 Juli 2018 19:59

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024