Categories: Sepeda Motor

Vespa Sprint Limited Edition Ini Dijual di Indonesia

RiderTua Motor – Pertama kali memandang, aura sporty tampak mendominasi. Meski modelnya tak banyak meninggalkan DNA dari Mbah Buyutnya namun Vespa terbaru satu ini begitu mempesona. Jadul bin retro namun sedap mas Bro ! Vespa Sprint Limited Edition ini dijual di Indonesia.

Baca juga : Jangan Remehkan Vespa, Bisa Bejaban dengan Ninja 150 !!

Vespa Sprint Carbon

PT. Piaggio Indonesia baru saja meluncurkan sebuah Vespa yang berstatus limited edition alias edisi terbatas. Vespa istimewa dari ‘Klan’ Sprint ini menawarkan warna baru yaitu Sprint Carbon. Seluruh bodi dilabur warna hitam sehingga aura tegas sangat mendominasi tampilannya. Dipermanis dengan aksen warna merah pada jahitan jok serta sedikit di bagian pelek dan bodi dekat pijakan kaki. Sedangkan motif karbon sesuai namanya diaplikasikan pada area front tie depan.

Kesan sporty nan tegas juga bisa dilihat pada penggunaan pelek 12 inci yang juga dilabur warna hitam, begitu juga pada knalpotnya. Namun sayang, Vespa ini tak bisa buat boncengan karena mengadopsi single seat. Jadi buat jomblower and the genk, aman ! Namun buat yang kasmaran lagi anget-angetnya masa pacaran, boleh tuh ganti jok.

Vespa terbaru ini mengadopsi mesin i-get dengan sistem pengereman ABS di roda depan. Untuk keamanan menggunakan sistem immobilizer serta port USB yang bisa digunakan untuk nge-cas HP atau perangkat elektronik lain.

Vespa Sprint Carbon edisi terbatas yang punya slogan ‘Not For Everyone’ alias bukan untuk sembarang orang ini dijual dengan harga Rp 42,5 juta (OTR Jakarta). Bergaransi 3 tahun untuk perawatan berkala dan sparepart.

 

This post was last modified on 7 Juli 2018 21:43

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024