Categories: Otomotif

Pikap Listrik Tesla Ini Mampu Menempuh Jarak Hingga 644 KM

RiderTua mobil – Tesla banyak dikenal sebagai produsen mobil listrik yang sukses di seluruh dunia. Perusahaan yang didirikan oleh Elon ‘Iron Man’ Musk ini sudah memproduksi ribuan unit mobil listrik dan didistribusikan ke berbagai negara. Namun Tesla ingin melakukan sesuatu yang berbeda. Pikap listrik Tesla ini mampu menempuh jarak hingga 644 km.

Baca juga: Tesla Model S Rating Keselamatan update pada software-nya

Pikap Bertenaga Listrik dari Tesla

Ketika Tesla mengumumkan akan memproduksi pikap listrik, mungkin ada yang heran mengapa memilih mobil pikap? Jangan salah, pikap tersebut bukan seperti pikap pada umumnya. Tetapi mobil pikap sejenis dengan Toyota Hilux, Ford Ranger, dan Mitsubishi Strada Triton.

Pikap tanpa nama ini menggunakan dimensi yang sama dengan Ford F150 dan lebih besar dari SUV Model X. Dari model konsepnya saja tidak terlihat kesan garang yang biasanya selalu menjadi ciri khas pikap Ranger maupun Hilux. Yup, mobil ini mengusung desain double cabin.

Karena mobil listrik, maka model ini akan menggunakan electric dual motor dan menggunakan sistem penggerak AWD. Mobil pikap bongsor memang selalu diandalkan untuk menerobos jalanan ekstrim alias off-road. Kapasitas baterainya dibuat lebih besar daripada model Tesla lainnya dan sanggup melaju hingga 644 km sekali isi baterai. Tetapi di spek yang lebih tinggi mobil ini bisa melampaui angka tersebut.

Kehadiran mobil pikap Tesla baru terungkap pada bulan April 2017 lalu. Tetapi Tesla masih butuh waktu untuk mengembangkan lebih jauh. Pikap ini mungkin akan diluncurkan tahun depan.

This post was last modified on 29 Juni 2018 10:44

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024

Citroen Resmi Rilis C3 Aircross di Indonesia!

RiderTua.com - Citroen akhirnya meluncurkan mobil terbarunya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Mobil SUV ini menjadi varian baru lainnya dari…

24 April 2024