Categories: Otomotif

Mitsubishi Sumbangkan Quick Charger untuk Pemerintah Indonesia

RiderTua mobil – Sebelumnya Mitsubishi memberikan 10 unit mobil listrik kepada pemerintah Indonesia. Ini dilakukan untuk melakukan pengembangan lebih jauh untuk mobil listrik. Namun sepertinya Mitsubishi ingin melanjutkan kerjasama lebih jauh. Mitsubishi sumbangkan quick charger untuk Pemerintah Indonesia.

Baca juga: Mitsubishi Beri 10 Mobil Listrik untuk Bahan Penelitian di Indonesia

Kelanjutan dari Proyek Mobil Listrik

Kali ini Mitsubishi akan memberikan alat quick charger yang bisa digunakan untuk mengisi baterai mobil lebih cepat. Dengan adanya alat ini diharapkan konsumen yang mengantri mengisi daya tidak perlu menunggu waktu lama. Alat ini mungkin bisa diaplikasikan menjadi stasiun pengisian daya mini.

Sementara waktu untuk memberikan quick charger tersebut, menurut Mitsubishi, akan dilakukan dalam waktu dekat. Tetapi kapan tepatnya masih belum bisa diputuskan, mengingat pengembangan mobil listrik masih terus dilakukan sampai sekarang. Namun ini bisa membantu untuk memaksimalkan jumlah stasiun pengisian daya yang masih sangat terbatas.

Alat quick charger yang tersedia di Jepang dijual sekitar Rp 700 juta, hampir sama dengan harga Outlander PHEV. Kalau dijual langsung di Indonesia, maka bisa menjadi Rp 1 miliar karena kena Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM). Memang masih sulit untuk menjual mobil listrik di Indonesia, apalagi sarana pendukungnya masih jauh dari memadai. Untuk itulah Mitsubishi bekerjasama dengan pemerintah Indonesia untuk mengembangkan mobil listrik lebih jauh. Apalagi regulasi kendaraan listrik masih belum rampung sampai sekarang.

This post was last modified on 29 Juni 2018 09:54

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024