Categories: Otomotif

Kolaborasi Toyota-Suzuki Belum Bisa Terwujud di Indonesia

RiderTua Mobil – Kabar mengenai kolaborasi antara Toyota dan Suzuki mengenai suplai model memang akan dilakukan di India. Dengan begitu mereka bisa saling tukar-menukar modelnya agar bisa saling menguntungkan. Tapi bagaimana untuk Indonesia? Kolaborasi Toyota-Suzuki belum bisa terwujud di Indonesia.

Baca juga: Suzuki dan Toyota Gandengan Tangan Jalin Kerjasama, Tukeran Yuk ?

Beda Negara, Beda Strategi

Ketika dikonfirmasi mengenai ini, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan kalau mereka hanya mengikuti semua peraturan yang diberikan oleh pusat. Dalam arti lain masih bersifat prinsipal dan belum ada langkah konkret dari Suzuki Motor Corporation (SMC). Jika sudah mendapat perintah, maka SIS akan melakukannya.

Harold Donnel selaku Head of Brand Development & Marketing Research PT. SIS mengatakan

“Artinya kerjasama ini bersifat prinsipal, belum ada langkah kongkret yang disebarkan oleh SMC kepada kami sebagai perwakilan yang ada di Indonesia untuk bagaimana kedepannya”

Senada dengan SIS, PT. Toyota Astra Motor (TAM) juga belum bisa memberi banyak komentar mengenai kerjasama ini. Ini karena mereka belum mendapat konfirmasi dari pusat. TAM akan terus mempelajari lebih lanjut apakah bisa diterapkan di Indonesia atau tidak.

Henry Tanoto selaku Vice President PT. TAM mengatakan

“Kami tidak ada komentar dulu, karena masih dipelajari lebih lanjut. Tapi kalau secara konsep kami dalam pemenuhan produk di Indonesia, kami melihatnya satu dari konsumen, kedua dari ketersediaan produk seperti apa. Jadi kita memastikan apa yang kami bawa cocok untuk Indonesia”

Mengenai tukar mobil yang dilakukan keduanya, Suzuki akan menyuplai Baleno dan Vitara Brezza ke Toyota. Sebaliknya Toyota menyuplai Corolla ke Suzuki. Jadi jangan kaget kalau menemukan Baleno bermerek Toyota dan Corolla bermerek Suzuki suatu saat di India. Memang ini bisa menguntungkan bagi keduanya, tetapi entah apakah keduanya akan melakukan hal yang sama di negara lain, termasuk Indonesia.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024