Categories: Otomotif

Ini yang Terjadi Kalau Salah Pilih Bensin untuk Sirion Anyar

RiderTua.com – Daihatsu Sirion mendapat pembaruan pada pertengahan Februari lalu. Walau bukan facelift, ubahan tersebut dilakukan pada eksterior dan mesin. Daihatsu berharap dengan adanya penyegaran pada hatchback andalannya, maka penjualannya bisa memulih lagi. Namun ada yang harus anda perhatikan saat mau mengisi bensin mobil ini. Kenapa ? Ini yang terjadi kalau salah pilih bensin untuk Sirion anyar.

Baca juga: Peluncuran All New Daihatsu Sirion 2018 Indonesia Inilah Spesifikasi Fitur Warna dan Harganya

Pilih RON 92 Keatas

Berbicara mengenai mesin, Sirion terbaru menggunakan mesin yang berbeda dengan versi sebelumnya, dari mesin berkode K3-VE 4 silinder 1.3L VVT-i diganti menjadi 1NR-VE DOHC Dual VVT-i 1.3L 4 silinder. Tenaga yang diberikan menjadi 95 PS dari sebelumnya yaitu 90 PS, sementara torsinya masih sama yaitu sebesar 12,2 kg.m.

Mesin yang berbeda tentu perlakuannya harus berbeda pula, karena jika sampai keliru maka bisa mengurangi performa mobil. Daihatsu Indonesia mengatakan kalau Sirion anyar ini hanya bisa menegak bensin RON (Research Octane Number) diatas 92 dan tanpa timbal. Tetapi pemilik Sirion terbaru ada yang mengabaikan saran ini, atau dalam kata lain, menggunakan bensin RON dibawah 92.

Jika ini terjadi, maka performa berkendara Sirion bisa menurun. Jika pengemudi cukup jeli, maka akan sangat terasa adanya penurunan performa Sirion saat dikendarai setelah penggunaan bensin RON dibawah 92. Untungnya hal ini tidak memberi dampak yang serius bagi mesin secara signifikan.

Tanggapan Daihatsu

Bambang Supriyadi selaku Product Improvement Departement Head PT. ADM (Astra Daihatsu Motor) mengatakan

“Untuk RON bensin Daihatsu Sirion terbaru ini kami rekomendasikan menggunakan BBM dengan spesifikasi di atas 92. Kalau memasukkan BBM dengan spesifikasi dibawah RON 92 maka performa berkendaranya akan menurun. Namun tidak berimbas ke bagian mesin secara signifikan”

This post was last modified on 20 Maret 2018 14:00

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024