Categories: Sepeda Motor

Yamaha Lexi Nan Seksi, ‘Adiknya’ NMAX Brojol Bro !

Yamaha baru saja meluncurkan perubahan untuk skutik bongsor andalannya NMAX beberapa waktu lalu. Dengan begitu, angka penjualan NMAX diharapkan bisa lebih meningkat di tahun-tahun selanjutnya. Namun sepertinya Yamaha tak ingin terus mengandalkan NMAX di segmen skutik bongsor di Indonesia. Perkenalkan inilah Yamaha Lexi nan seksi.

Baca juga: Yamaha Nmax 2018 Spesifikasi Fitur Pilihan Warna dan Harga

Diam-diam, tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu, Yamaha meluncurkan ‘adik baru’ NMAX bernama Lexi. Terlihat dalam sebuah foto yang diposting Yamaha di media sosial, sepertinya tempat peluncurannya diadakan di sebuah hotel di Jakarta. Dalam foto tersebut pula, Presiden Direktur YIMM Minoru Morimoto dan Wakil Presiden Eksekutif YIMM Dynosius Beti tampak menunganggi Lexi.

Lexi memang terlihat lebih kecil dibanding sama NMAX. Yang paling mencolok adalah tampilan tameng angin yang lebih kecil. Namun Lexi punya lampu dengan desain yang lebih lebar karena lampu utama tampak menyatu dengan lampu sein. Kapasitas mesinnya juga lebih kecil yaitu hanya 125 cc saja. Yah, namanya juga adek pasti lebih kecil dari sang kakak lah !

Fitur Yamaha Lexi

Tak banyak penjelasan mengenai fitur yang dibawa skutik terbaru ini. Namun dilihat dari caption yang ada, Lexi sepertinya menggunakan fitur smart key, start stop system, mesin VVA 4 Valve125cc berteknologi Blue Core andalan Yamaha, lampu LED, electric power socket, full digital speedometer, ban lebar dan lampu hazard, seperti punya NMAX.

Harga Yamaha Lexi

Karena dipastikan akan berhadapan head to head sama Honda Vario 125 maka Yamaha Lexi diprediksi harganya gak sampai Rp 20 juta. Untuk diketahui, harga Honda Vario 125 dikisaran Rp 17,9 juta hingga Rp 18,5 juta.

Kehadiran Lexi sekaligus sebagai pelengkap jajaran skutik bongsor Yamaha, setelah NMAX, TMAX, dan XMAX.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024