Categories: Sepeda Motor

Inden NMAX Versi Lama Otomatis Akan Dapat NMAX Terbaru

Inden NMAX Versi Lama Otomatis Akan Dapat NMAX Terbaru – Kabar gembira bagi anda yang terlanjur pesan/inden NMAX model lama. “Wah kadung pesan NMAX lama muncul yang baru, nih !” Tenang sodara, kegalauan anda dibaca kok sama PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Baca juga Spesifikasi lengkap disini  : Yamaha Nmax 2018 Spesifikasi Fitur Pilihan Warna dan Harga
Yamaha Nmax 2018 Matte Black

Tanggapan Yamaha

Hendri Wijaya selaku General Manager of Marketing PT. YIMM mengatakan

“Stok yang lama sudah habis karena yang inden model lama juga masih nunggu. Jadi NMAX lama sudah tidak ada sisanya.”

Ini berarti, meskipun anda pesannya kemarin NMAX model lama dan belum mendapatkan unit (karena NMAX baru belum muncul) maka secara otomatis anda akan mendapat NMAX terbaru kok.

Untuk NMAX terbaru sudah bisa dipesan mulai saat ini. Namun pendistribusian untuk seluruh wilayah di Jawa baru akan dimulai minggu kedua bulan Desember ini. Untuk wilayah di luar pulau Jawa akan mulai didistribusikan akhir Desember 2017 ini.

Baca juga : Yamaha Aerox dan Nmax Pilih Adek Atau Kakaknya..???
Yamaha Nmax 2018 Matte Grey

Sekilas NMAX Terbaru

NMAX terbaru ini sudah dilengkapi suspensi tabung (New Rear Sub Tank Suspension) warna emas nan kinclong dan mewah. Jadi keluhan banyak konsumen NMAX versi lama tentang suspensi yang keras sudah diperbaiki oleh pihak Yamaha.

Posisi berkendara lebih nyaman karena ruang kaki dibuat lebih luas. Profil tapak ban lebar sehingga meskipun berbadan besar, NMAX stabil saat diajak bermanufer. Penggunaan rem ABS (anti brake system) membuat NMAX semakin OK saat pengereman.

Yamaha Nmax 2018 White

Dengan segala kelebihannya saat ini apakah mampu Honda menggeser posisinya?. Yamaha memang bertekad menjadikan Nmax sebagai tulang punggung jualan di kelasnya. Menjadikannya skutik premium sejuta umat. Namun tentunya Yamaha harus berhati-hati dengan sepak terjang dan kemampuan Honda. Seperti yang sudah-sudah ada celah buat Honda untuk melemahkan line up Yamaha. Salah satunya adalah kapasitas produksi. Dan di ranah skutik sepertinya Honda terbukti lebih kuat.
Namun intinya denganinden NMAX versi lama otomatis akan dapat NMAX terbaru .. enaknyo..

This post was last modified on 10 Desember 2017 06:24

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Jadwal MotoGP Jerez 2024

RiderTua.com - Jadwal MotoGP Jerez 2024.. Usai melakukan lawatan ke Amerika Serikat, balapan MotoGP kembali ke tanah Eropa. 'Gran Premio…

25 April 2024

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024