Categories: Superbike

WSBK: Pasca Cedera Chaz Davies Juara Laguna Seca

Lagune Seca, Amerika—Chaz Davies menjalani race-1 seri Amerika dengan kemenangan yang mengesankan walau baru sembuh dari cedera akibat crash dengan Rea seri Misano, Davies yang membela tim Aruba.it Racing Ducati mampu terdepan dengan selisih jarak +1.202 detik.
Kemenangan ini sekaligus demi dua moment penting diantaranya adalah sebagai tanda perpisahan dengan varian Panigale atau bisa dibilang peluncuran edisi khusus Ducati Panigale R 1299(Last edition), Davies yang diragukan akan bisa turun di balapan Laguna Seca akhir pekan setelah kecelakaan menakutkan di Misano justru memberikan kejutan, padahal baru beberapa saat yang lalu di Misano dia mengalami patah tulang belakang dan dan masalah di jempol kiri, Davies berhasil melibas dua pembalap pabrikan Kawasaki untuk meraih kemenangan pertama sejak seri Imola bulan Mei.

Sepertinya Jonathan Rea melakukan kesalahan dengan melebar dua kali di lap dua, demikian juga Sykes di lap 11 sehingga baik Rea maupoun davies bisa melewati untuk berebut posisi 1-2 di depan, dan tak tergoyahkan hingga akhir balapan.
Kemenangan Davies ini juga tak lupa dipersembahkan buat almarhum Nicky Hayden, dengan membawa bendera dengan nomor #69 Kentucky Kid.

Hasil akhir lomab Rea berada di posisi kedua, Sykes di posisi ketiga dengan selisih jarak  lima detik dan Marco Melandri mengklaim dirinya berada di posisi keempat dengan waktu lebih dari 17 detik di belakang rekan setimnya di Aruba.it Racing Ducati. Ada Xavi Fores dengan Ducati juga yang merebut  posisi kelima di depan MV Agusta Leon Camier, sementara rider tim Althea BMW Jordi Torres berhasil menahan gempuran  Michael van der Mark dari Pata Yamaha.

 

Eugene Laverty (Milwaukee Aprilia) dan Alex Lowes (Pata Yamaha) kedua rider ini tersingkir karena crash namun keduanya mampu berjalan dan tanpa cedera(rider OK).

Hasil Race-1 Laguna Seca World Superbike 2017

1. Chaz Davies GBR Aruba.it Racing Ducati Panigale R 25 laps
2. Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing ZX-10RR +1.202s
3. Tom Sykes GBR Kawasaki Racing ZX-10RR +5.789s
4. Marco Melandri ITA Aruba.it Racing Ducati Panigale R +17.574s
5. Xavi Fores ESP Barni Ducati Panigale R +21.159s
6. Leon Camier GBR MV Agusta RC F4 RR +23.016s
7. Jordi Torres ESP Althea BMW S1000RR +31.986s
8. Michael van der Mark NED PATA Yamaha YZF-R1 +32.933s
9. Leandro Mercado ARG IodaRacing Aprilia RSV4 +35.936s
10. Lorenzo Savadori ITA Milwaukee Aprilia RSV4 +36.912s
11. Stefan Bradl GER Red Bull Honda CBR1000RR SP2 +44.961s
12. Roman Ramos ESP Team Go Eleven Kawasaki ZX-10R +45.203s
13. Raffaele De Rosa ITA Althea BMW S1000RR +45.901s
14. Alex de Angelis SMR Pedercini Kawasaki ZX-10RR +46.043s
15. Jake Gagne USA Red Bull Honda CBR1000RR SP2 +46.805s
16. Ayrton Badovini ITA Grillini Kawasaki ZX-10RR +54.463s
17. Randy Krummenacher SWI Puccetti Kawasaki ZX-10RR +56.989s
18. Jakub Smrz CZE Guandalini Yamaha YZF-R1 +1m+
19. Ondrej Jezek CZE Grillini Kawasaki ZX-10RR +1m+

DNF ( tidak Finish):

Eugene Laverty IRE Milwaukee Aprilia RSV4
Alex Lowes GBR PATA Yamaha R1

This post was last modified on 18 Mei 2019 10:36

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024