Categories: Sepeda Motor

MPM Gelar Honda Safety Riding Academy di Kupang

Kepedulian PT MPM Distributor selaku Main Dealer Honda di Jawa Timur & NTT terhadap keselamatan berkendara sejak dini dibuktikan dengan gelaran Honda Safety Riding Academy. Acara yang diadakan di empat sekolah di Kupang ini digelar pada 23-31 Januari 2017.
Dalam kegiatan Safety Riding Academy ini ada berbagai acara antara lain edukasi safety riding, HRT experience, demo berkendara yang aman, ekskul perfomance dan fun games. Acara ini merupakan rangkaian yang digelar di SMAN 3 Kupang, SMAN 7 Kupang, SMAN 1 Kupang, dan SMA Geovani Kupang. Edukasi safety riding sendiri meliputi cara pemakaian helm dengan aman, mencek kendaraan sebelum bepergian, membaca rambu-rambu lalu lintas, serta cara mengendarai motor dengan aman. Selain itu, peserta diajarkan untuk selalu berinisiatif & berpastisipasi aktif menjadi bagian dari pelopor keselamatan berkendara.


“Safety riding academy bertujuan mencari duta safety riding di sekolah, dan mengajarkan pentingnya keselamatan berkendara sejak usia dini. Harapannya bisa peduli dan sadar akan keselamatan di Jalan raya,” ujar Hari Setiawan selaku Safety Riding Instruktur PT MPM Distributor
Antusiasme peserta untuk mengikuti acara ini cukup tinggi, hampir 100-200 siswa di tiap sekolah yang hadir di acara ini. Mereka memperhatikan dengan seksama setiap edukasi yang diajarkan dan langsung dipraktekkan. “Tadi diajarin pake helm dengan safety dan dikenalkan dengan rambu-rambu lalu lintas, sekarang jadi ngerti dan paham,”ujar Hannah salah satu peserta.
Nantinya, gelaran Honda Safety Riding Academy di Kupang akan dilaksanakan setiap bulan dengan agenda 2-3 sekolah. Harapannya, Siswa –siswi bisa menjadi pelopor keselamatan berkendara dan berlalu lintas di lingkungan mereka.

This post was last modified on 23 November 2019 05:26

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024

Marco Bezzecchi : Kami Belum Mencetak Satu Poin Pun di Sprint Race

RiderTua.com - Dari 3 sprint pertama musim 2024, duo rider VR46 Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio belum mencetak satu…

25 April 2024