Categories: Otomotif

Pabrik GM Korea Ditutup, Enggak Ngaruh Tuh Buat Indonesia

General Motors (GM) sudah memutuskan untuk menutup pabriknya di Korea Selatan. Setelah melakukan perundingan yang alot dengan pejabat setempat tentu saja. Tentu ini akan berpengaruh terhadap GM itu sendiri. Lalu bagaimana dengan di Indonesia? Pabrik GM Korea ditutup, enggak ngaruh tuh buat Indonesia.

Baca juga: General Motors Tutup Pabriknya di Korea Secara Diam-Diam

Tidak Pengaruhnya

GM sebenarnya sudah menyetop produksi mobil Chevrolet di Indonesia tahun 2015 lalu. Namun hal itu tak serta merta menghilangkan mobil Chevrolet di pasaran. Hanya jumlahnya tidak sebanyak tahun-tahun sebelumnya, itupun masih impor dari Korea. Itu karena Chevrolet kalah bersaing dengan produsen mobil Jepang seperti Toyota, Honda, Suzuki, Daihatsu dan kawan-kawan.

Meskipun begitu, dampak dari penutupan pabrik di Korsel ini tidak akan berpengaruh ke Indonesia. Karena hal tersebut tidak ada hubungannya dengan Indonesia, jadi bukan masalah jika konsumen masih mau memesan Captiva, Trailblazer, atau Trax ke GM.

Tanggapan GM Indonesia

Yuniadi Haksono Hartono selaku External Affair and Communication Director GM Indonesia mengatakan

“Itukan hanya satu dari empat pabrik yang ada. Tetapi supply-nya sendiri ke Indonesia tidak ada hubungannya, tidak ada pengaruhnya. Jadi itu tidak berdampak terhadap Indonesia”

Sebelumnya, GM memutuskan untuk menutup satu pabriknya yang berlokasi di Gunsan Korea Selatan. Karena sejumlah masalah, salah satunya dampak kebijakan Presiden AS Donald Trump yang menginginkan GM untuk fokus memproduksi dan memasarkan produknya ke AS. Selain itu, GM mulai kehilangan kepercayaan dari pejabat pemerintah Korsel dan mengalami masalah finansial.


This post was last modified on 22 Februari 2018 07:47

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Cara Enea Bastianini Menghemat Ban, Mulai ‘Ngepush’ Pada 8 Lap Terakhir

RiderTua.com - Setelah meraih dua kali podium berturut-turut, Enea Bastianini berhasil menempati peringkat 2 di klasemen. Rider pabrikan Ducati itu…

16 April 2024

Motor Adventure Baru MV Agusta LXP Enduro Veloce, Versi untuk Jalan Raya

RiderTua.com - Pabrikan asal Italia yakni MV Agusta kembali meluncurkan motor adventure baru dengan nama MV Agusta LXP Enduro Veloce…

16 April 2024

Pedro Acosta : Maverick Vinales Benar-benar Tak Tersentuh

RiderTua.com - Saat start di GP Amerika, Pedro Acosta melesat bak roket dan langsung memimpin balapan untuk beberapa lap. Saat…

16 April 2024

All New Mitsubishi Triton Raih Lima Bintang Dari Tes Tabrak Australasian NCAP

RiderTua.com - Mobil pikap Mitsubishi, yaitu Triton, telah mendapatkan model generasi terbarunya sejak tahun lalu di Thailand. Pikap double cabin…

16 April 2024

Suzuki Naikkan Harga Baleno, Kompetitornya Masih Pertahankan Harga Lamanya

RiderTua.com - Suzuki telah menaikkan harga sejumlah mobilnya di Indonesia, baik model MPV maupun SUV. Kini giliran Baleno Hatchback yang…

16 April 2024

Hyundai Buka Suara Soal Munculnya All New Santa Fe di Indonesia

RiderTua.com - Hyundai telah memperkenalkan Kona Electric generasi terbaru pada Februari lalu, meski harga jualnya belum diumumkan. Sementara itu, mereka…

16 April 2024